Home Internasional Putin: Rusia Akan Rebut Seluruh Wilayah Donbas dari Ukraina!
Internasional

Putin: Rusia Akan Rebut Seluruh Wilayah Donbas dari Ukraina!

Bagikan
Presiden Rusia Vladimir Putin.
Presiden Rusia Vladimir Putin.
Bagikan

finnews.id – Presiden Rusia, Vladimir Putin mengatakan, pembicaraan lima jam dengan utusan Amerika Serikat (AS) untuk mengakhiri perang di Ukraina “diperlukan” dan “bermanfaat”.

Namun, ia juga mengungkapkan hal itu adalah “pekerjaan yang sulit”, dengan beberapa proposal tidak dapat diterima oleh Kremlin.

Putin berbicara kepada saluran TV India Today menjelang kunjungannya ke New Delhi pada Kamis, 4 Desember 2025.

Selain itu, Putin juga mengatakan, Rusia akan mengambil kendali penuh atas wilayah Donbas Ukraina dengan paksa, kecuali pasukan Ukraina mundur, sesuatu yang ditolak mentah-mentah oleh Kyiv.

Putin mengirim puluhan ribu pasukan ke Ukraina pada Februari 2022 setelah delapan tahun pertempuran antara separatis yang didukung Rusia dan pasukan Ukraina di Donbas, yang terdiri dari wilayah Donetsk dan Luhansk.

“Kita bebaskan wilayah-wilayah ini dengan kekuatan senjata, atau pasukan Ukraina meninggalkan wilayah-wilayah ini,” kata Putin kepada India Today.

Ukraina Tolak Serahkan Donbas ke Rusia

Ukraina mengatakan, tidak ingin menghadiahkan Rusia wilayahnya sendiri yang gagal dimenangkan Moskow di medan perang.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengatakan Moskow tidak seharusnya diberi imbalan atas perang yang telah dimulainya.

Rusia saat ini menguasai 19,2 persen wilayah Ukraina, termasuk Krimea, yang dianeksasinya pada tahun 2014, seluruh Luhansk, lebih dari 80 persen wilayah Donetsk, sekitar 75 persen wilayah Kherson dan Zaporizhzhia, serta sebagian kecil wilayah Kharkiv, Sumy, Mykolaiv, dan Dnipropetrovsk.

Sekitar 5.000 km persegi (1.900 mil persegi) wilayah Donetsk masih berada di bawah kendali Ukraina.

Dalam diskusi dengan AS mengenai garis besar kemungkinan kesepakatan damai untuk mengakhiri perang, Rusia telah berulang kali menyatakan keinginannya untuk menguasai seluruh Donbas.

Pada tahun 2022, Rusia mendeklarasikan bahwa wilayah Ukraina, yaitu Luhansk, Donetsk, Kherson, dan Zaporizhzhia, kini menjadi bagian dari Rusia setelah referendum yang dianggap palsu oleh Barat dan Kyiv.

Bagikan
Artikel Terkait
Internasional

Unjuk Rasa di Greenland dan Denmark Tanggapi Rencana Akuisisi AS

finnews.id – Ancaman Presiden Amerika Serikat Donald Trump terkait kemungkinan akuisisi Greenland...

Pemimpin Tertinggi Spiritual Iran, Ayatollah Ali Khamenei
Internasional

Khamenei: Trump bertanggung Jawab Atas Pembunuhan dan Kerusakan Selama Kerusuhan di Iran

finnews.id – Pemimpin Tertinggi Spiritual Iran, Ayatollah Ali Khamenei mengatakan, Presiden AS...

Internasional

Fakta Unik Negara Swiss sempat Atheis dan Murtad

finnews.id – Mungkin tidak banyak orang yang tahu tentang fakta unik yang...

Internasional

Pasukan Israel Melakukan Invasi Baru di Wilayah Pedesaan Suriah

finnews.id – Pasukan Israel dilaporkan bergerak maju ke desa-desa di pedesaan Quneitra,...