Home News Siapa Pemilik PT Toba Pulp Lestari? Perusahaan yang Dituding Jadi Pemicu Banjir Sumatera
News

Siapa Pemilik PT Toba Pulp Lestari? Perusahaan yang Dituding Jadi Pemicu Banjir Sumatera

Bagikan
PT Toba Pulp Lestari
PT Toba Pulp Lestari dituding jadi biang kerok banjir bandang dan tanah longsor di Sumatera (LinkedIn)
Bagikan

Siapa Pemilik TPL Sekarang?

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Toba Pulp Lestari tidak lagi dimiliki oleh Sukanto Tanoto.

Saat ini, 92,54 persen saham INRU dikuasai oleh perusahaan investasi asal Hong Kong, Allied Hill Limited. Sementara, 7,46 persen sisanya dimiliki oleh publik.

Lebih lanjut, Allied Hill Limited sendiri merupakan entitas holding yang sepenuhnya dimiliki oleh Everpro Investments Limited, yang dikendalikan oleh Joseph Oetomo.

Klaim Operasional Berstandar Lingkungan

Menanggapi tudingan deforestasi dan kerusakan lingkungan, manajemen Toba Pulp Lestari menyatakan bahwa seluruh kegiatan perusahaan telah mengikuti aturan yang ketat.

INRU mengklaim telah menjalankan kegiatan usaha sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang terdokumentasi dan rutin menjalani pemantauan lingkungan berkala bersama lembaga independen bersertifikasi.

“Seluruh kegiatan Hutan Tanaman Industri (HTI) telah melalui penilaian High Conservation Value (HCV) dan High Carbon Stock (HCS) oleh pihak ketiga untuk memastikan penerapan prinsip Pengelolaan Hutan Lestari,” terang Anwar.

Dari total luas konsesi sekitar 167.912 hektare, perusahaan menyebut hanya sekitar 46.000 hektare yang digunakan untuk penanaman eucalyptus. Sementara sisanya tetap dipertahankan sebagai kawasan lindung dan konservasi.

Tak hanya itu, audit menyeluruh juga telah dilakukan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sepanjang 2022–2023. Hasil audit menyatakan bahwa perusahaan dinilai taat terhadap regulasi dan tidak ditemukan pelanggaran serius terkait aspek lingkungan maupun sosial.

“Operasional pemanenan dan penanaman kembali dilakukan berdasarkan tata ruang, RKU, dan RKT yang telah ditetapkan pemerintah,” tegas Anwar.

Bagikan
Written by
Gatot Wahyu

Gatot Wahyu adalah jurnalis senior yang telah berkecimpung di dunia pers sejak tahun 1990-an. Bergabung dengan Jaringan FIN CORP sejak 2014, ia memiliki spesialisasi dan wawasan mendalam dalam peliputan berita bidang politik, hukum, dan kriminal.

Artikel Terkait
News

Salah satu Kolom Instagram Pramugari IAT yang Hilang di Maros, Berselimut Kesedihan Mendalam

Pesawat terbang dari Bandara Adi Sucipto Yogyakarta menuju Bandara Internasional Sultan Hasanuddin...

News

Habib Rizieq Nilai Mens Rea Pandji Pragiwaksono Hina Syariat Islam

finnews.id – Mens Rea sebuah acara yang menjadi perbincangan akhir-akhir ini, sempat...

Sumatera Bangkit! Menteri PU Pastikan Tak Ada Lagi Kota Terisolasi, Tapi Ribuan Desa Masih Terkepung?
News

Sumatera Bangkit! Menteri PU Pastikan Tak Ada Lagi Kota Terisolasi, Tapi Ribuan Desa Masih Terkepung?

finnews.id – Kabar melegakan akhirnya datang untuk warga Sumatera! Setelah berhari-hari berjuang...

Anggaran makan minum Pemda Rp1 miliar
News

Anggaran Makan Minum Pemda Tembus Rp1 Miliar Sehari, DPR Segera Panggil Mendagri Tito Karnavian

“Belanja pemerintah harus dihemat. Kalau bisa Zoom meeting, ya Zoom meeting saja,...