Home News PBNU Soroti Wacana Libur Sekolah Saat Ramadan: Gimana Nasib Siswa Non Muslim?
News

PBNU Soroti Wacana Libur Sekolah Saat Ramadan: Gimana Nasib Siswa Non Muslim?

Bagikan
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, KH. Yahya Cholil Staquf. (Dok -PWNU Jatim)
Bagikan

finnews.id – Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya menanggapi wacana libur sekolah saat bulan puasa Ramadan.

Adapun wacana itu telah disepakati dalam rapat linta kementerian dan akan diputuskan melalui surat edaran (SE) bersama.

Gus Yahya mempertanyakan nasib siswa non muslim yang juga nantinya ikut libur saat puasa Ramadan

“Anak sekolah tidak semuanya muslim, dan non muslim juga diliburkan, lalu disuruh apa? Nah, itu yang penting dibahas di situ nya itu,” kata Gus Yahya di Kantor PWNU Jatim, Surabaya, Kamis 16 Januari 2025.

Gus Yahya mengatakan, pemerintah tidak seharusnya membuat kebijakan libur sekolah saat Puasa tanpa diikuti oleh kegiatan-kegiatan lain yang bermanfaat untuk siswa.

Menurutnya, jika libur sekolah saat puasa Ramadan biaa timbulkan masalah baru terutama bagi siswa non muslim.

“Jangan cuma bicara soal libur. Kalau cuma libur lalu enggak disuruh apa-apa tentu juga persoalan,” ucapnya.

Ia menekankan pentingnya membangun konstruksi kegiatan yang melibatkan semua siswa, sehingga libur Ramadan tidak menjadi momen yang sia-sia.

Gus Yahya mengingatkan bahwa sekolah adalah tempat pendidikan lintas agama yang seharusnya mampu mengakomodasi kebutuhan seluruh siswa tanpa diskriminasi.

“Kita (PBNU) setuju saja, asal ada konstruksi yang jelas mengenai anak-anak sekolah ini kemudian diarahkan untuk berkegiatan apa, baik untuk siswa muslim maupun non muslim,” ucapnya. (*)

Bagikan
Artikel Terkait
Kejagung sita mobil, motor, kapal laut hingga sepeda mewah terkait kasus suap vonis lepas ekspor CPO yang melibatkan Ariyanto Bakri
News

Kejagung Sita Mobil Mewah, Kapal & Harley di Kasus Suap Vonis Lepas CPO

finnews.id – Kejaksaan Agung (Kejagung) terus mengembangkan penyidikan kasus dugaan suap dan...

Tiga orang ditetapkan tersangka kasus gangguan penyidikan Kejagung, gunakan media & dana ratusan juta untuk sebar opini negatif.
News

3 Tersangka Perintangan Penyidikan Kasus Gula dan Timah, Media Digunakan Sebar Opini Negatif

finnews.id – Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan tiga orang sebagai tersangka dalam kasus...

Tersangka kasus korupsi diduga gunakan media, demo, dan seminar untuk ganggu penyidikan dan bentuk opini negatif terhadap Kejagung
News

Modus Licik Tersangka Ganggu Penyidikan Korupsi Timah dan Gula, hingga Libatkan Media

finnews.id – Kejaksaan Agung (Kejagung) mengungkap modus operandi yang digunakan tiga tersangka...

Direktur Pemberitaan Jak TV jadi tersangka kasus perintangan penyidikan korupsi CPO dan impor gula. Kejagung telusuri dugaan peran media
News

Direktur Pemberitaan Jak TV Terseret Skandal Korupsi, Kejagung Tetapkan Tersangka

finnews.id – Dunia media massa kembali disorot menyusul langkah Kejaksaan Agung (Kejagung)...