Home News Pemprov Banten Raup Rp10 Miliar di Hari Pertama Pemutihan Pajak
News

Pemprov Banten Raup Rp10 Miliar di Hari Pertama Pemutihan Pajak

Bagikan
Gubernur Banten Andra Soni saat berbincang dengan warga yang hendak bayar pajak kendaraan bermotor di Samsat. Foto: Instagram andrasoni12
Bagikan

finnews.id – Program pemutihan tunggakan pajak kendaraan bermotor (PKB) yang tengah dijalani Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten sangat menarik antusias masyarakat. Bahkan, di hari pertama penerapan program itu jumlah pendapatan yang masuk ke kas daerah mencapai Rp10 miliar

Hal itu disampaikan Gubernur Banten Andra Soni. Dia mengatakan ada peningkatan pendapatan yang diterima Pemprov Banten buntut dari kebijakan tersebut

“Dari sisi pendapatan juga mengalami peningkatan yang signifikan. Sebelum Lebaran atau di bulan Ramadan, rata-rata per hari sekitar Rp7 miliar. Kemarin (Kamis 10 April 2025), capaiannya sekitar Rp10 miliar dari PKB,” kata Andra di kantor BPK Perwakilan Provinsi Banten, Kota Serang, Banten, seperti dikutip dari Detik, Jumat 11 April 2025.

Andra mengatakan, angka tersebut belum bisa dijadikan patokan karena pemutihan pajak tunggakan PKB masih berlangsung hingga 30 Juni 2025. Dia meminta, petugas memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Ini belum bisa dipukul rata karena baru hari pertama. Tapi fokus pelayanan harus tetap sesuai dengan kondisi di lapangan,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Banten ini.

Andra mengatakan, animo masyarakat sangat tinggi. Warga ramai-ramai mendatangi kantor Samsat untuk memanfaatkan program pemutihan dan membayar pajak.

“Ini belum pernah dialami pegawai Samsat sebelumnya. Yang tunjangannya tinggi, ini jadi alat uji bagi mereka, apakah bisa benar-benar melayani masyarakat,” katanya.

Andra mengatakan, beberapa perbaikan layanan telah dilakukan oleh Samsat, seperti penggunaan nomor antrean, dan penyampaian informasi secara masif kepada masyarakat.

“Sekarang ada nomor antrean. Kedua, informasi juga penting. Misalnya, untuk urus dokumen, kan butuh fotokopi STNK. Kalau balik nama, perlu fotokopi BPKB. Kalau dari awal sudah disampaikan, masyarakat tak perlu antre lagi di mesin fotokopi,” terangnya.

Bagikan
Artikel Terkait
News

Diaspora RI di Timur Tengah Optimistis dengan Kepemimpinan Presiden Prabowo

finnews.id – Para diaspora termasuk pelajar Indonesia di negara-negara di Timur Tengah...

News

Febri Diansyah Tegaskan Tak Punya Informasi Rahasia soal Harun Masiku

finnews.id – Pengacara Febri Diansyah menegaskan dirinya sudah tidak menjabat juru bicara...

Presiden RI Prabowo Subianto tiba di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (15/4/2025), setelah merampungkan lawatan ke lima negara di Timur Tengah sejak Rabu (9/4/2025) pekan lalu. ANTARA/Genta Tenri Mawangi.
News

Prabowo Tiba di Jakarta Usai Lawatan ke Lima Negara Timur Tengah

finnews.id – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto tiba di Pangkalan Udara TNI...

Mantan artis sinetron kolosal Sekar Arum Wijaya Angling Dharma ditahan polisi usai diduga gunakan uang palsu saat berbelanja di Jakarta Selatan
News

Polisi Selidiki Jaringan Uang Palsu Sekar Arum

finnews.id – Polres Metro Jakarta Selatan akan mendalami dan menyelidiki jaringan uang...