Home News Luncuran Awan Panas Sejauh 4 Km Iringi Erupsi Gunung Semeru
News

Luncuran Awan Panas Sejauh 4 Km Iringi Erupsi Gunung Semeru

Bagikan
Awan panas meluncur sejauh 4 km dari puncak Semeru.
Awan panas meluncur sejauh 4 km dari puncak Semeru.
Bagikan

finnews.id – Aawan panas dengan jarak luncur sejauh 4 kilometer dari puncak Mahameru mengiringi erupsi Gunung Semeru, Jumat, 9 Januari 2026 sore.

Berdasarkan rekaman CCTV yang dipantau oleh petugas pada pukul 16.01 WIB, jarak luncur awan panas guguran tersebut dikabarkan berhenti pada jarak 5 kilometer dari puncak Semeru.

“Terjadi awan panas guguran dengan jarak luncur 4.000 meter dan erupsi masih berlangsung saat laporan sedang dibuat,” kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru, Sigit Rian Alfian, dikutip Antara.

Ia menjelaskan, erupsi Gunung Semeru terjadi pada pukul 15.13 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 2.000 meter di atas puncak (5.676 meter di atas permukaan laut).

“Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah utara dan timur laut. Erupsi itu terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi sementara sekitar 19 menit 52 detik,” tuturnya.

Status Semeru Berada di Level III

Gunung Semeru saat ini berada pada Status Level III (Siaga). Untuk itu, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) memberikan sejumlah rekomendasi yakni masyarakat tidak boleh melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 13 km dari puncak (pusat erupsi).

“Di luar jarak tersebut, masyarakat tidak melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai (sempadan sungai) di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 km dari puncak,” katanya.

Ia juga mengimbau masyarakat tidak beraktivitas dalam radius 5 Km dari kawah/puncak Gunung Api Semeru karena rawan terhadap bahaya lontaran batu (pijar).

Bagikan
Artikel Terkait
Gelondongan kayu banjir bandang di Sumatra dimanfaatkan untuk pembangunan huntara.
News

Kemenhut Manfaatkan Gelondongan Kayu Terbawa Banjir Bandang untuk Pembangunan Huntara di Aceh

finnews.id – Sebagai bagian dari upaya pemulihan lingkungan dan masyarakat terdampak banjir,...

Longsor tutupi jalur menuju kawasan wisata Bromo. Foto: BPBD Kabupaten Malang
News

Longsor Tutup Jalur Menuju Kawasan Wisata Bromo, BPBD Malang Turun Tangan

finnews.id – Tanah longsor terjadi di jalur wisata Gunung Bromo, Jawa Timur,...

News

Sepanjang 2025, 16 Orang Korban Gigitan Rabies di Bali Meninggal Dunia

finnews.id – Sepanjang 2025 tercatat ada 16 orang korban gigitan hewan penular...

News

Terjadi Lagi! Puluhan Siswa di Semarang Mual Setelah Santap Menu MBG

finnews.id – Memasuki tahun kedua pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG), kasus...