Home Ekonomi Daftar Harga BBM Shell, Vivo, BP dan Pertamina Mulai Januari 2026
Ekonomi

Daftar Harga BBM Shell, Vivo, BP dan Pertamina Mulai Januari 2026

Bagikan
SPBU Shell
SPBU Shell
Bagikan

finnews.id – Kabar baik datang di awal tahun 2026. Sejumlah badan usaha penyedia bahan bakar minyak (BBM), baik BUMN Pertamina maupun perusahaan swasta seperti Shell, BP, dan Vivo, kompak menurunkan harga beberapa produk BBM mulai 1 Januari 2026.

Penyesuaian harga ini langsung terasa di berbagai SPBU, khususnya di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, memberikan angin segar bagi masyarakat setelah memasuki tahun baru.

Harga BBM Pertamina

Mengacu pada laman resmi Pertamina Patra Niaga, harga BBM non-subsidi mengalami penurunan cukup terasa. Untuk wilayah DKI Jakarta, berikut rinciannya:

  • Pertamax (RON 92): turun dari Rp12.750 menjadi Rp12.350 per liter
  • Pertamax Turbo (RON 98): turun dari Rp13.750 menjadi Rp13.400 per liter
  • Pertamax Green 95: turun dari Rp13.500 menjadi Rp13.150 per liter
  • Dexlite: turun tajam dari Rp14.700 menjadi Rp13.500 per liter
  • Pertamina Dex: turun dari Rp15.000 menjadi Rp13.600 per liter

Sementara itu, BBM bersubsidi tidak mengalami perubahan. Harga Pertalite (RON 90) tetap Rp10.000 per liter dan Solar Subsidi bertahan di Rp6.800 per liter.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Robert Dumatubun, menjelaskan bahwa penyesuaian harga dilakukan secara berkala dengan mengacu pada formula pemerintah.

“Harga BBM disesuaikan berdasarkan tren harga minyak dunia seperti Argus dan Mean of Platts Singapore (MOPS), serta mempertimbangkan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Kami tetap menjaga agar Pertamax Series dan Dex Series kompetitif,” ujarnya.

Robert juga mengingatkan bahwa harga BBM dapat berbeda di tiap daerah karena dipengaruhi besaran Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) di masing-masing provinsi.

BBM Shell Turun Harga Juga

Tak hanya Pertamina, Shell Indonesia juga melakukan penyesuaian harga di awal tahun. Berdasarkan laman resmi Shell:

  • Shell Super (RON 92): turun dari Rp13.000 menjadi Rp12.700 per liter
  • Shell V-Power (RON 95): menjadi Rp13.190 per liter
  • Shell V-Power Nitro+ (RON 98): menjadi Rp13.480 per liter
  • V-Power Diesel: turun menjadi Rp13.860 per liter

Penurunan ini berlaku di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur.

Bagikan
Written by
Gatot Wahyu

Gatot Wahyu adalah jurnalis senior yang telah berkecimpung di dunia pers sejak tahun 1990-an. Bergabung dengan Jaringan FIN CORP sejak 2014, ia memiliki spesialisasi dan wawasan mendalam dalam peliputan berita bidang politik, hukum, dan kriminal.

Artikel Terkait
BTN Bangun Rumah Hunian Danantara
Ekonomi

Perkuat Kolaborasi dengan Danantara, BTN Percepat Pembangunan 15.000 Hunian Layak di Aceh Tamiang

Finnews.id – Pemerintah terus bergerak cepat menangani dampak bencana banjir di Kabupaten...

EkonomiEntertainment

Harga Tiket Museum Nasional Naik, Pengamat Kebijakan: ‘Pikirkan Dulu’

finnews.id – Museum Nasional Indonesia telah menaikkan harga tiket masuknya, yang berlaku...

EkonomiInternasional

Euro jadi Mata Uang Bulgaria, Bagaimana dengan Lev?

finnews.id – Perubahan mata uang suatu negara dari mata uang nasional ke...

Tarif Baru Listrik
Ekonomi

Daftar Tarif Listrik Januari – Maret 2026, Ada Kenaikan?

finnews.id – Pemerintah memastikan tidak ada kenaikan tarif listrik pada awal tahun...