Home News Ribuan Kayu Gelondongan Banjiri Sumut, WALHI Tuding Illegal Logging dan Korporasi Biang Keladi Bencana Ekstrem
News

Ribuan Kayu Gelondongan Banjiri Sumut, WALHI Tuding Illegal Logging dan Korporasi Biang Keladi Bencana Ekstrem

Bagikan
Illegal Logging Sumut
Ribuan kayu gelondongan pasca-banjir bandang di Sumut memicu sorotan tajam. WALHI Sumut menuding praktik illegal logging dan kehadiran tujuh korporasi perusak lingkungan di DAS Batang Toru memperparah bencana. Gubernur Bobby Nasution fokus pada evakuasi.Foto:Tangkapan Layar Walhi
Bagikan

“Ya nanti kita lihat ya (soal banyaknya gelondongan kayu),” kata Bobby Nasution di Lanud Soewondo Medan, Kamis 27 November 2025.

Bobby menegaskan bahwa saat ini, fokus utama Pemerintah Provinsi Sumut adalah penanganan darurat dan keselamatan warga. Upaya penyelamatan dan pemenuhan kebutuhan dasar menjadi prioritas utama bagi ribuan warga yang terdampak, termasuk puluhan ribu warga yang terpaksa mengungsi.

“Yang pasti untuk saat ini kita fokusnya untuk evakuasi warga dan juga mempercepat logistik untuk kebutuhan warga, baik kebutuhan makan, kebutuhan hari-hari seperti anak bayi butuh pampers,” ujarnya.

Pernyataan Gubsu menunjukkan Pemprov saat ini memprioritaskan upaya penyelamatan di tengah bencana yang telah mengakibatkan setidaknya 48 korban jiwa, 88 orang hilang, ribuan rumah porak poranda, serta ribuan hektar lahan pertanian hancur.

Penyelidikan mendalam mengenai asal-usul ribuan gelondongan kayu dan tudingan WALHI kemungkinan akan dilakukan setelah status tanggap darurat bencana berakhir.

Bagikan
Written by
Lina Setiawati

Bergabung dengan FIN CORP di 2024, Lina Setiawati membawa pengalaman jurnalistik lebih dari dua dekade sejak tahun 2000. Spesialisasinya mencakup analisis berita olahraga, dinamika politik, hukum, kriminal, serta peristiwa nasional terkini.

Artikel Terkait
Persiapan berangkat haji
News

Tradisi Walimatus Safar: Kemenkes Ingatkan Jemaah Haji 2026 Tak Terjebak Tradisi yang Mengancam Nyawa

finnews.id – Niat hati merayakan syukuran sebelum berangkat ke Tanah Suci, namun...

News

Penyebab Bocornya KM Nabilah di Kepulauan Seribu Utara

“Kami mengapresiasi respon cepat dan sinergi personel Polsek Kepulauan Seribu Selatan bersama...

News

TNI Gelar Operasi Senyap Selamatkan Karyawan PT Freeport dari OPM

finnews.id – Kesiapsiagaan dan ketangkasan personel TNI harus diuji secara nyata di...

InternasionalNews

Seorang Wisatawan Wanita Meregang Nyawa karena Diserang Hiu

finnews.id – Serangan hiu adalah peristiwa ketika hiu menggigit atau melukai manusia,...