Selain aksi buruh KASBI, Jakarta Pusat hari ini juga menjadi lokasi unjuk rasa dari kelompok mahasiswa seperti BEM Nusantara di wilayah Gambir, serta aksi dari HMI di depan Kantor Kementerian Haji dan Umrah, Thamrin.
Pihak kepolisian telah mengimbau agar semua peserta unjuk rasa dapat menjaga ketertiban umum dan tidak melakukan tindakan anarkis yang dapat mengganggu kepentingan masyarakat luas.
Aksi massa buruh KASBI ini diperkirakan akan berlangsung hingga sore hari, dan pihak kepolisian terus memantau perkembangan situasi di lapangan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermato mengatakan polisi akan melakukan pengawal terhadap massa buruh yang menggelar unjuk rasa. Hal ini merupakan komitmen untuk memberikan pelayanan yang humanis agar peserta dapat menyampaikan pendapat secara nyaman dan tertib.
“Unjuk rasa adalah hak setiap warga negara. Tugas kami memastikan hak tersebut dapat dilakukan dengan aman dan tertib,” ujarnya.