Home Ekonomi Akhirnya Prabowo Perintahkan Bahlil Izinkan Kembali Pengecer Jual Gas LPG 3 Kg
Ekonomi

Akhirnya Prabowo Perintahkan Bahlil Izinkan Kembali Pengecer Jual Gas LPG 3 Kg

Bagikan
gas lpg 3kg
Cara Menjadikan Warung Eceran Sebagai Pangkalan Gas LPG 3 Kg, Simak Panduannya!
Bagikan

finnews.id – Presiden RI Prabowo Subianto telah memerintahkan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia untuk mengaktifkan kembali pengecer agar bisa menjual LPG 3 Kg.

Hal itu diungkapkan oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad usai bertemu dengan Prabowo.

“Presiden Prabowo telah menginstruksikan kepada Menteri ESDM untuk mengaktifkan kembali pengecer berjualan Gas LPG 3 Kg sambil menertibkan pengecer jadi agen sub pangkalan secara parsial,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Selasa, 4 Februari 2025.

Dasco mengatakan pemerintah bakal menertibkan harga di pengecer agar tak terlalu mahal bagi masyarakat.

Ketua Harian Partai Gerindra ini mengatakan pengecer bisa kembali menjual LPG 3 Kg mulai hari ini, Selasa, 4 Januari 2025.

“Jadi pengecer yang akan menjadi sub pangkalan ini akan ditentukan juga harganya sehingga harga di masyarakat itu tidak mahal. Nah tetapi sambil itu parsial dilakukan, para pengecer akan diminta, presiden tadi menginstruksikan kepada SDM agar perhari ini pengecer itu bisa berjualan kembali sambil kemudian secara parsial aturannya kemudian diselaraskan,” jelasnya.

Sebelumnya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan bahwa penjualan LPG 3 kg lewat pengecer atau warung bakal dilarang mulai 1 Februari 2025.

Nantinya, pembelian gas melon itu harus langsung ke pangkalan resmi. Wakil Menteri ESDM Yuliot Tanjung mengatakan, hal ini dilakukan agar masyarakat dapat menerima harga resmi sesuai ketetapan pemerintah.

“Ini kita kan lagi menata. Ini kan bagaimana harga yang diterima oleh masyarakat bisa sesuai dengan batasan harga yang ditetapkan oleh pemerintah,” kata Yuliot di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat, 31 Januari 2025.

Bagikan
Artikel Terkait
PLN EPI tampil di GHES 2025 dengan pengalaman transisi energi berbasis hidrogen hijau. Proyek ambisius Sumatera–Singapura jadi sorotan utama
Ekonomi

PLN EPI Unjuk Gigi di GHES 2025, Dorong Indonesia Jadi Pusat Energi Rendah Karbon ASEAN

finnews.id – Subholding PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) kembali menunjukkan...

AS Kritik Kebijakan QRIS, Nilai Sistem Pembayaran Indonesia Terlalu Protektif
Ekonomi

AS Kritik Kebijakan QRIS, Nilai Sistem Pembayaran Indonesia Terlalu Protektif

finnews.id – Pemerintah Amerika Serikat (AS) secara terbuka mengkritik kebijakan sistem pembayaran...

Harga Pi Network Melemah Usai Rilis Migration Roadmap, Komunitas Masih Skeptis
Ekonomi

Harga Pi Network Melemah Usai Rilis Migration Roadmap, Komunitas Masih Skeptis

finnews.id – Harga Pi Network (PI) mengalami penurunan 1,6% dalam 24 jam...

Trump vs Powell (Investopedia)
Ekonomi

Trump versus Powell: Ketegangan Memuncak, Ancaman terhadap Independensi The Fed?

finnews.id – Ketegangan antara Donald Trump dan Jerome Powell kembali menjadi sorotan...