finnews.id – Beasiswa LPDP 2026: Kesempatan Emas untuk Lanjut S2/S3
Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) merupakan program beasiswa penuh (fully funded) dari pemerintah Indonesia yang memberikan dukungan pembiayaan pendidikan untuk jenjang Magister (S2) dan Doktoral (S3), baik di dalam maupun luar negeri.
Beasiswa LPDP 2026 kini resmi dibuka dan siap menjadi peluang besar untuk kamu lanjut studi Magister atau Doktor dengan biaya penuh ditanggung pemerintah.
Tahun 2026 ini LPDP kembali membuka pendaftaran dengan kuota ribuan kursi untuk para calon penerima beasiswa.
Beasiswa ini terbagi dalam beberapa skema, termasuk:
- STEM Industri Strategis (bidang sains dan industri prioritas)
- SHARE (bidang sosial, humaniora, seni, ekonomi, dan pendidikan)
Link Pendaftaran Resmi Beasiswa LPDP 2026
Untuk melakukan pendaftaran Beasiswa LPDP 2026, kamu harus mendaftar melalui portal resmi berikut:
- Link pendaftaran resmi tempat kamu membuat akun, mengunggah dokumen, serta submit aplikasi beasiswa LPDP 2026:
https://beasiswalpdp-terintegrasi.kemenkeu.go.id/
*)Pastikan kamu mendaftar tepat waktu dan mengikuti seluruh instruksi pendaftaran yang tersedia di portal tersebut.
Jadwal Penting Pendaftaran LPDP 2026 Tahap I
Berikut adalah timeline seleksi untuk Beasiswa LPDP 2026 Tahap 1:
Pendaftaran Online
- 22 Januari – 23 Februari 2026
Seleksi Administrasi
- 24 Februari – 12 Maret 2026
Pengumuman Administrasi
- 13 Maret 2026
Masa Sanggah
- 14 – 17 Maret 2026
Seleksi Bakat Skolastik
- 15 – 28 April 2026
Seleksi Substansi (Wawancara)
- 4 Mei – 12 Juni 2026
Pengumuman Akhir
- 22 Juni 2026
Perkuliahan Paling Cepat
- Juli 2026
Persyaratan Umum Pendaftaran
Beberapa ketentuan yang wajib diperhatikan sebelum mendaftar LPDP 2026 antara lain:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Pendidikan selesai dari jenjang yang sesuai (misalnya S1 untuk S2, S2 untuk S3)
- IPK minimum (umumnya ≥3,00 untuk S2 dan ≥3,25 untuk S3)
- Sertifikat kemampuan bahasa asing (TOEFL/IELTS/PTE sesuai kebutuhan)
- Dokumen pendukung lain seperti LoA (jika sudah ada), surat rekomendasi, rencana studi, dll.
(Catatan: Syarat bisa berbeda tergantung skema dan tujuan studi — cek panduan resmi LPDP setelah login di portal pendaftaran.)