Home Megapolitan DRAMATIS! Pesawat Cessna Jatuh ‘Nyungsep’ di Sawah Karawang, 5 Penumpang Selamat
Megapolitan

DRAMATIS! Pesawat Cessna Jatuh ‘Nyungsep’ di Sawah Karawang, 5 Penumpang Selamat

Bagikan
Pesawat Cessna Jatuh 'Nyungsep' di Sawah Karawang, 5 Penumpang Selamat
Pesawat Cessna Jatuh 'Nyungsep' di Sawah Karawang, 5 Penumpang Selamat
Bagikan

Finnews.id – Sebuah pesawat kecil jenis Cessna milik BRO Skydive Indonesia dengan nomor registrasi PK-WMP jatuh di areal persawahan Desa Kertawaluya, Kecamatan Tirtamulya, Karawang, Jawa Barat pada Jumat, 21 November 2025 sore.

Kabar mengejutkan ini menyebar cepat di media sosial dan menghebohkan warga setempat. Seluruh lima orang yang berada dalam pesawat dinyatakan selamat.

Kelimanya terdiri dari pilot dan penumpang yang langsung dievakuasi ke kantor desa setempat untuk mendapatkan pertolongan pertama.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Lima orang yang terdiri atas penumpang dan pilot pesawat selamat,” kata Kasi Humas Polres Karawang, Ipda Cep Wildan.

Kronologi Jatuhnya Pesawat

Berdasarkan informasi dari pihak kepolisian, pesawat tersebut sedang dalam penerbangan dari Tangerang menuju Cirebon ketika mengalami insiden.

Sebelum akhirnya jatuh, pesawat sempat terlihat berputar-putar mengelilingi areal persawahan di sekitar Desa Kertawaluya.

Warga setempat yang menyaksikan kejadian itu langsung melaporkan kepada pihak berwajib. Tim gabungan yang terdiri dari unsur Polri, TNI, BPBD, dan pemerintah daerah segera dikerahkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi, pengecekan, dan pengamanan area.

“Tim gabungan sedang berada di lapangan untuk memastikan kondisi terkini dan melakukan penanganan,” imbuhnya.

Kondisi akhir pesawat berada dalam posisi yang relatif normal. Meski terperosok di areal persawahan.

Bagian depan pesawat menyentuh lumpur sawah. Sementara bagian ekornya terangkat ke atas atau dalam posisi yang sering disebut “nyungsep”.

Insiden ini pun menjadi tontonan menarik bagi warga setempat. Meski lokasi kejadian cukup jauh dari jalan raya – hampir 1 kilometer – banyak warga yang rela berjalan kaki melalui pematang sawah untuk menyaksikan dari dekat pesawat Cessna yang jatuh tersebut.

Bagikan
Artikel Terkait
Peringatan dini banjir Jakarta BPBD
Megapolitan

Waspada Air Kiriman! BPBD DKI Terbitkan Peringatan Dini Banjir untuk 33 Wilayah Jakarta Pagi Ini

Finnews.id – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui BPBD mengeluarkan peringatan dini terkait...

Pemprov DKI akan menerapkan tarif baru Transjakarta.
Megapolitan

Soal Kenaikan Tarif Bus Transjakarta, Ini Penjelasan Gubernur Pramono

finnews.id – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi...

Megapolitan

Jaga Lingkungan dan Kualitas Udara, Pemkot Bogor dan Komunitas Vespa Tanam Pohon di R3

finnews.id – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, bersama komunitas Vespa se-Jabodetabek...

Pelanggaran Trotoar UMKM Sudirman Pramono Anung
Megapolitan

Viral UMKM Sudirman Gunakan Bahu Jalan, Pramono Anung: Izinnya Kios, Bukan Trotoar!

Finnews.id – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, memberikan respons tegas terkait video...