Home Internasional Korban Jiwa Topan Fung-Wong di Filipina Terus Bertambah, 27 Orang Tewas dan Ribuan Mengungsi
Internasional

Korban Jiwa Topan Fung-Wong di Filipina Terus Bertambah, 27 Orang Tewas dan Ribuan Mengungsi

Bagikan
Topan Fung wong
Korban Topan fung wong di Filipina bertambah
Bagikan

finnews.id – Bencana dahsyat kembali melanda Filipina. Topan Fung-Wong, yang juga dikenal secara lokal sebagai Topan Uwan, menelan korban jiwa hingga 27 orang dan menyebabkan kerusakan parah di berbagai wilayah negeri itu.

Menurut laporan media lokal Inquirer, korban tewas dilaporkan tersebar di 10 provinsi, dengan jumlah terbanyak berasal dari Wilayah Administratif Cordillera. Sementara itu, dua orang masih dinyatakan hilang dan sedikitnya 36 orang mengalami luka-luka akibat terjangan badai tersebut.

Otoritas Filipina melaporkan bahwa lebih dari 2,4 juta penduduk terdampak langsung oleh Topan Fung-Wong di 15 wilayah, termasuk Luzon Tengah, Daerah Otonomi Bangsamoro di Mindanao Muslim (BARMM), serta Visayas Barat.

Tak kurang dari 800 ribu orang terpaksa mengungsi ke sekitar 11.800 pusat evakuasi yang tersebar di wilayah-wilayah terdampak. Sejumlah besar infrastruktur publik seperti jalan dan jembatan rusak berat, disertai pemadaman listrik dan gangguan pasokan air di puluhan kota.

Topan Fung-Wong Menuju Taiwan

Badan Meteorologi Filipina (PAGASA) menyebutkan, Topan Fung-Wong telah meninggalkan Wilayah Tanggung Jawab Filipina (PAR) pada Selasa (11/11) pagi dan kini bergerak menuju Taiwan.

Meski intensitasnya menurun, topan ini masih berpotensi menimbulkan hujan lebat dan angin kencang di wilayah tengah dan selatan Taiwan pada Rabu siang waktu setempat.

Bencana ini datang hanya berselang beberapa hari setelah Topan Kalmaegi yang menewaskan sedikitnya 224 orang, menyebabkan 109 orang hilang, serta melukai lebih dari 500 warga di Filipina pekan lalu.

Serangkaian topan yang menerjang kawasan Asia Tenggara ini menjadi peringatan keras tentang meningkatnya risiko bencana akibat perubahan iklim global dan perlunya sistem mitigasi bencana yang lebih tangguh.

Wilayah Tanggung Jawab Filipina atau Philippine Area of Responsibility (PAR) merupakan area pemantauan resmi dari Administrasi Layanan Atmosfer, Geofisika, dan Astronomi Filipina (PAGASA).

Fungsi utamanya adalah mendeteksi, menamai, dan memberikan peringatan dini terkait topan yang berpotensi memengaruhi wilayah Filipina.

Topan Fung-Wong menjadi bencana kedua dalam waktu kurang dari sepekan yang mengguncang Filipina. Dengan puluhan korban jiwa, ribuan pengungsi, dan kerusakan infrastruktur parah, negeri itu kini berhadapan dengan tantangan besar untuk memulihkan kehidupan warganya dan memperkuat kesiapsiagaan menghadapi badai berikutnya

Bagikan
Artikel Terkait
Internasional

Korban Tewas Akibat Topan Fung Wong di Filipina Tembus 259 Orang dan 114 Hilang, Nasib WNI?

finnews.id – Bencana alam kembali mengguncang Filipina. Dua topan dahsyat yang melanda...

Menteri Kehakiman Ukraina, Menteri Kehakiman German Galushchenko dituduh melakukan korupsi.
Internasional

Negara Lagi Perang, Menteri Ini Masih Juga Sempat Korupsi, Kebangetan!

finnews.id – Pemerintah Ukraina telah memberhentikan sementara Menteri Kehakiman German Galushchenko atas...

C-130 Turki jatuh
Internasional

Tragedi Pesawat Militer Turki Jatuh di Georgia: 20 Personel Tewas, Ini Daftarnya

Finnews.id – Pesawat kargo militer Turki C-130 jatuh di Georgia, menewaskan 20...

Kapal Induk China
Internasional

Fujian, Kapal Induk Canggih Milik China yang Bikin Dunia Terkesima

finnews.id – Kapal induk China kembali menarik perhatian dunia setelah Beijing secara...