Home News Update Longsor Cilacap: Daftar Identitas 16 Korban Tewas yang Telah Ditemukan, Pencarian Masih Berlanjut
News

Update Longsor Cilacap: Daftar Identitas 16 Korban Tewas yang Telah Ditemukan, Pencarian Masih Berlanjut

Bagikan
Longsor Cilacap
Evakuasi korban longsor di Cilacap (BNPB)
Bagikan

finnews.id – Upaya pencarian korban longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, kembali membuahkan hasil. Tim SAR gabungan menemukan tiga jenazah tambahan pada Senin (17/11/2025) hingga pukul 11.00 WIB, sehingga total korban meninggal yang ditemukan mencapai 16 orang.

Kepala Kantor SAR Cilacap, M Abdullah, menjelaskan bahwa ketiga korban terbaru ditemukan di Dusun Cibuyut.

“Di Worksite A-2, kami menemukan korban atas nama Nilna Nur Fauziah (9) pada pukul 08.57 WIB, Wafik Nur Aini Zahra (15) pada pukul 09.37 WIB, dan Cahyanto (57) pada pukul 09.50 WIB,” ujar Abdullah.

Selain menemukan korban jiwa, tim juga berhasil menemukan dua sepeda motor milik warga yang sebelumnya tertimbun material longsor. Pemilik salah satu motor, bernama Lilis, diduga masih berada di bawah longsoran dan belum ditemukan.

Hingga saat ini, pencarian masih terus dilakukan. Sebanyak tujuh korban lainnya masih dinyatakan hilang dan diduga tertimbun material tanah serta puing.

Pencarian Terus Dilanjutkan

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menginstruksikan agar seluruh tim di lapangan tidak menghentikan pencarian hingga seluruh korban ditemukan. Ia juga mengingatkan warga untuk tetap waspada mengingat curah hujan di Jateng masih tinggi.

Sebagai langkah pendukung, rencananya pada Minggu akan dilakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) di wilayah Cilacap untuk memperpanjang waktu efektif pencarian.

Daftar 16 Korban Meninggal Dunia Longsor Cibeunying

  1. Julia Lestari (20), Dusun Tarukahan RT 06 RW 03
  2. Maya Dwi Lestari (15), Dusun Tarukahan RT 06 RW 03
  3. Yuni (45), Dusun Tarukan RT 06 RW 03
  4. Nur Isnaeni (30), Dusun Cibuyut RT 02
  5. Muhammad Hafiz (6), Dusun Cibuyut RT 02
  6. Asmanto (74), Dusun Cibuyut RT 02
  7. Febriansyah (5), Dusun Cibuyut RT 02
  8. Rizky Pratama Ramadhan (9), Dusun Cibuyut RT 02
  9. Dani Setiawan (29), Dusun Cibuyut RT 02
  10. Rusyanto (75), Dusun Cibuyut RT 02
  11. Satini (28), Dusun Cibuyut
  12. Kasrinah (47)
  13. Diah Ramadani (17)
  14. Nilna Nur Fauziah (9)
  15. Wafik Nur Aini Zahra (15)
  16. Cahyanto (57)

Bagikan
Artikel Terkait
Arsul Sani Ijazah Palsu
News

Tudingan Ijazah Palsu Dibantah, Hakim MK Arsul Sani Pamerkan Ijazah Doktor Asli yang Dilegalisasi KBRI

Arsul Sani Bantah Tudingan Ijazah Palsu: Saya Lulusan WMU Polandia Finnews.id –...

Kecelakaan Riau 2025
News

446 Jiwa Melayang di Jalan Raya Riau dalam 11 Bulan, Kapolda Ungkap 85% Akibat Kelalaian Manusia

Angka Kecelakaan Riau Mencekam, 446 Orang Tewas dalam 11 Bulan Finnews.id –...

Cuti Bersama 2026
News

Daftar Cuti Bersama 2026: Total Ada 8 Hari

finnews.id – Pemerintah menetapkan daftar cuti bersama 2026 secara resmi melalui SKB...

Longsor Banjarnegara
News

27 Warga Banjarnegara Diduga Masih Terkubur Longsor, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Lakukan Pencarian

Finnews.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjarnegara memperkirakan sebanyak 27...