Home Tekno POCO F7 Pro Resmi Meluncur di Indonesia: Performa Gahar!
Tekno

POCO F7 Pro Resmi Meluncur di Indonesia: Performa Gahar!

Bagikan
POCO F7 Pro
Poco F7 Ultra. Image (Istimewa).
Bagikan

finnews.id – POCO kembali menghadirkan ponsel pintar yang menggoda bagi para penggemar gadget di Indonesia. Kali ini, POCO F7 Pro resmi diluncurkan dengan klaim performa tinggi namun tetap ramah di kantong. Dibekali dengan spesifikasi premium, ponsel ini siap menjadi andalan bagi gamer, kreator konten, maupun pengguna sehari-hari.

Ditenagai Snapdragon 8 Gen3, Performa Tanpa Kompromi

POCO F7 Pro mengusung chipset Snapdragon 8 Gen3 berteknologi fabrikasi 4 nm, yang menjadikannya salah satu ponsel tercepat di kelasnya. Skor AnTuTu-nya mencetak rekor lebih dari 2 juta, tepatnya 2.093.203, membuktikan kemampuannya dalam menangani tugas berat seperti gaming, multitasking, atau rendering video.

Untuk menjaga performa tetap stabil, POCO menyematkan 3D Dual Channel IceLoop System yang mampu menurunkan suhu perangkat hingga 3 derajat. Artinya, pengguna bisa bermain game dengan pengaturan grafis maksimal tanpa khawatir overheat.

Baterai Besar 6000 mAh & Isi Daya Super Cepat

POCO F7 Pro menjadi seri pertama di lini F Series yang di bekali baterai 6000 mAh. Dengan dukungan HyperCharge 90W, ponsel ini bisa terisi penuh hanya dalam 37 menit. Bahkan, baterainya mampu bertahan hingga 16 jam untuk streaming video nonstop!

Layar 2K AMOLED 120Hz, Visual Lebih Hidup

Pengalaman visual semakin memukau berkat layar 2K Flow AMOLED dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak 3200 nits. Layar ini tidak hanya halus saat di gunakan untuk scrolling atau gaming, tetapi juga tetap jelas di bawah sinar matahari langsung.

Di tingkatkannya juga respons sentuhan 12% lebih cepat dan presisi tracking 22% lebih baik, membuat kontrol dalam game semakin responsif.

Desain Premium & Kamera Tangguh

POCO F7 Pro mengusung desain metal frame dengan bodi ramping dan tampilan belakang yang elegan. Tersedia dalam tiga pilihan warna: Silver, Blue, dan Black, dengan sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan debu dan air.

Di sektor kamera, ponsel ini mengandalkan:

  • Kamera utama 50 MP (Light Fusion 800 + OIS) untuk hasil foto tajam
  • Ultrawide 8 MP untuk bidangan lebih luas
  • Selfie 20 MP yang siap mendukung konten kreatif

Harga Spesial di Masa Perdana

POCO F7 Pro di banderol Rp7.499.000 untuk varian 12/512 GB. Namun, ada harga spesial Rp6.999.000 bagi yang membeli sebelum 25 April 2025.

Kesimpulan

Dengan kombinasi chipset terbaru, baterai besar, layar 2K, dan fitur gaming canggih, POCO F7 Pro layak di pertimbangkan sebagai ponsel flagship killer di Indonesia. Tertarik mencoba? Jangan lewatkan penawaran perdana sebelum harganya kembali normal! **

Bagikan
Artikel Terkait
iPhone 16 Pro Max hadir di Indonesia dengan layar 6,9 inci, kamera canggih, chipset A18 Pro, dan fitur AI terbaru dari Apple.
Tekno

iPhone 16 Pro Max Resmi Hadir di Indonesia, Bawa Fitur AI Canggih dan Performa Tinggi

finnews.id – Apple secara resmi meluncurkan iPhone 16 Pro Max di Indonesia...

Tekno

Garena Delta Force Mobile Bakal Meluncur di iOS dan Android Pekan Depan

finnews.id – Garena bakal merilis game betlefield first-person tactical shooter yakni Delta...

Infinix Note 50 Pro
Tekno

Review Infinix Note 50 Pro: Desain Elegan, Fitur Mewah

Ulasan Infinix Note 50 Pro: smartphone dengan desain elegan, fitur mewah, dan...

POCO F7 Pro
Tekno

Poco F7 Ultra Resmi Hadir: Spesifikasi, Fitur, dan Harga Terbaru

Poco F7 Ultra resmi meluncur dengan spesifikasi canggih, fitur unggulan, dan harga...