Home Sports Hasil MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez Pimpin!
Sports

Hasil MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez Pimpin!

Bagikan
Marc Marquez (@marcmarquez93/instagram)
Bagikan

finnews.id -Marc Marquez menunjukkan dominasinya di MotoGP 2025 dengan kembali meraih kemenangan, kali ini dalam balapan utama GP Qatar yang digelar di Sirkuit Lusail pada Senin dini hari WIB. Kemenangan ini menjadi trofi ketiganya dari empat seri pembuka musim.

Mengutip laman resmi MotoGP, pembalap Ducati Lenovo Team tersebut mencatatkan waktu 41 menit 29,186 detik dan menjadi yang tercepat di GP Qatar 2025.

Meski mengawali lomba dari pole position, Marquez menghadapi tantangan sejak awal. Bahkan di tikungan pertama, ia bersenggolan dengan adiknya, Alex Marquez, yang memberi kesempatan bagi Franco Morbidelli untuk memimpin balapan.

Morbidelli dari tim Pertamina Enduro VR46 tampil kuat sejak awal dan memimpin hingga beberapa lap awal. Di belakangnya, terjadi persaingan ketat, termasuk insiden antara Fabio Di Giannantonio dan Alex Marquez di lap ketiga yang membuat Alex dijatuhi long lap penalty.

Di posisi terdepan, terjadi duel menarik antara Marquez dan rekan setimnya, Francesco Bagnaia, hingga Maverick Vinales (Red Bull KTM Tech3) ikut meramaikan persaingan. Vinales bahkan berhasil menyalip Marquez di lap kedelapan dan menekan Morbidelli.

Perebutan posisi semakin panas pada lap ke-10, saat Vinales memimpin balapan diikuti Marquez dan Bagnaia, sementara Morbidelli turun ke posisi keempat. Drama lain terjadi saat Jorge Martin mengalami kecelakaan di tikungan 12 pada lap ke-14 dan harus ditangani tim medis.

Marquez akhirnya kembali merebut posisi pertama dari Vinales pada lap ke-16 setelah memanfaatkan kesalahan sang rival yang melebar di tikungan 6. Ia mempertahankan keunggulan itu hingga garis akhir.

Ini menjadi kemenangan ketiga Marquez musim ini, menyusul keberhasilannya di GP Thailand dan Argentina. Vinales harus puas di posisi kedua, sementara Bagnaia melengkapi podium di urutan ketiga. Morbidelli finis keempat dan Johann Zarco menutup lima besar.

Hasil Lengkap MotoGP Qatar 2025:

  1. Marc Marquez – (Spanyol) – Ducati Lenovo – 41:29,186
  2. Maverick Viñales – (Spanyol) – Red Bull KTM Tech3 – +1,800 detik
  3. Francesco Bagnaia – (Italia) – Ducati Lenovo – +4,535 detik
  4. Franco Morbidelli – (Italia) – Pertamina VR46 Ducati – +6,495 detik
  5. Johann Zarco – (Prancis) – Castrol Honda LCR – +6,668 detik
  6. Fermin Aldeguer – (Spanyol) – BK8 Gresini Ducati – +7,484 detik
  7. Alex Marquez – (Spanyol) – BK8 Gresini Ducati – +9,764 detik
  8. Fabio Quartararo – (Prancis) – Monster Yamaha – +12,895 detik
  9. Pedro Acosta – (Spanyol) – Red Bull KTM – +14,219 detik
  10. Marco Bezzecchi – (Italia) – Aprilia Racing – +14,368 detik
  11. Luca Marini – (Italia) – Honda HRC Castrol – +15,137 detik
  12. Enea Bastianini – (Italia) – Red Bull KTM Tech3 – +17,459 detik
  13. Alex Rins – (Spanyol) – Monster Yamaha – +17,563 detik
  14. Brad Binder – (Afrika Selatan) – Red Bull KTM – +17,632 detik
  15. Ai Ogura – (Jepang) – Trackhouse Aprilia – +18,758 detik
  16. Fabio Di Giannantonio – (Italia) – Pertamina VR46 Ducati – +26,340 detik
  17. Raul Fernandez – (Spanyol) – Trackhouse Aprilia – +26,925 detik
  18. Somkiat Chantra – (Thailand) – Idemitsu Honda LCR – +38,186 detik

Tidak finis (DNF):

Jorge Martin (Spanyol) – Aprilia Racing

Augusto Fernandez (Spanyol) – Pramac Yamaha

Joan Mir (Spanyol) – Honda HRC Castrol

Jack Miller (Australia) – Pramac Yamaha

Bagikan
Artikel Terkait
Timnas U-17
Sports

Timnas U-17 Gagal Dulang Prestasi di Piala Asia, Erick Thohir: Babak Delapan Besar Sangat Berat!

finnews.id – Meski babak belur dibantai Korea Utara dengan skor 0-6, Ketua...

Sports

Timnas U-17 Tersingkir dari Piala Asia, Erick Thohir: Saatnya Fokus Persiapan Piala Dunia U-17

finnews.id – Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengapresiasi...

Sports

Atletico Madrid Bungkam Valladolid 4-2, Perpanjang Tren Kemenangan di La Liga

finnews.id – Atletico Madrid sukses memperpanjang catatan positif mereka di Liga Spanyol...

Sports

Timnas U-17 Dibantai Korea Utara 0-6, Harapan ke Piala Asia Pupus

finnews.id – Harapan Timnas Indonesia U-17 untuk melangkah lebih jauh di ajang...