finnews.id – Timnas U-17 Indonesia menutup fase grup Piala Asia U-17 2025 dengan kemenangan dramatis 2-0 atas Afghanistan U-17. Bertanding di Stadion Prince Abdullah Al Faisal pada Jumat (11/4) dini hari WIB, Garuda Muda memastikan tiga poin lewat dua gol telat yang dicetak Alfredo Hengga dan Zagaby Gholy di masa injury time.
Dengan status sudah lolos ke perempat final sekaligus mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17, pelatih Nova Arianto melakukan rotasi besar dengan mengubah tujuh dari sebelas pemain starter. Nama-nama seperti Dafa Zaidan, Putu Ekayana, Ida Bagus Pramana hingga Josh Holong tampil sejak menit awal, bergabung dengan empat pemain yang tetap dipertahankan, yakni kiper Dafa Al Gasemi, kapten Putu Panji, Daniel Alfredo, dan Nazriel Alfaro.
Pertandingan berlangsung terbuka sejak awal. Meski Putu Panji sempat dua kali mengancam di lima menit pertama, justru Afghanistan yang tampil lepas dan lebih dominan dalam menyerang. Beberapa peluang mereka ciptakan, termasuk tembakan Azamuddin Hajizada dan sepakan jarak jauh Nasir Ahmad, meski belum mampu menaklukkan Dafa Al Gasemi di bawah mistar.
Peluang terbaik Afghanistan datang di menit ke-39 lewat aksi Mohammad Waris yang hampir memanfaatkan kesalahan koordinasi lini belakang Indonesia, namun tembakannya masih melenceng. Hingga babak pertama usai, skor kaca mata tak berubah.
Babak kedua menjadi milik Indonesia yang tampil lebih agresif usai masuknya Aldyansyah Taher, Evandra Florasta, dan Alberto Hengga. Peluang demi peluang diciptakan Garuda Muda, namun kegagalan penyelesaian akhir sempat membuat frustrasi, seperti saat Rafi Rasyiq dan Alberto Hengga gagal memanfaatkan gawang kosong.
Akhirnya, kebuntuan terpecahkan di menit ke-90+4. Hengga sukses menyelesaikan serangan cepat menjadi gol pembuka Indonesia. Dua menit berselang, giliran Gholy mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan akurat memanfaatkan assist dari Taher, yang juga memberi umpan pada gol pertama.
Kemenangan ini membuat Indonesia memuncaki klasemen akhir Grup C dengan koleksi sembilan poin sempurna dari tiga laga. Di babak delapan besar, tim asuhan Nova Arianto akan menghadapi runner-up Grup D, yang saat ini ditempati Tajikistan. Duel tersebut dijadwalkan berlangsung pada Senin (14/4) pukul 21.00 WIB di Stadion Kota Olahraga Raja Abdullah.
Susunan Pemain
Indonesia: Dafa Al Gasemi (GK); Daniel Alfredo, I Putu Panji, Putu Ekayana; Dafa Zaidan, Nazriel Alfaro, Ilham Romadhona, Ida Bagus Pramana; Fandi Ahmad, Rafi Rasyiq, Josh Holong.
Pelatih: Nova Arianto
Afghanistan: Hamid Amiri (GK); Nazir Ahmad, Nawid Mahbobi, Nasir Ahmad, Mohammad Nowrozi, Sayed Naveed; Azamuddin Hajizada, Yaser Safi, Samir Shoja, Mohammad Waris; Sahil Sarwari.
Pelatih: Elias Ahmad Manuocher