finnews.id – Sabtu, 12 April 2025, Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) akan menjadi saksi pertarungan sengit antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya. Pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2024/2025 ini digelar pukul 19.00 WIB dan dijamin bakal memanas, baik di lapangan maupun di tribun penonton.
Bagi The Jakmania, ini adalah momen untuk menunjukkan dukungan penuh kepada Macan Kemayoran. Pasalnya, Persija sedang berjuang mempertahankan posisinya di empat besar dengan 43 poin. Sementara itu, Persebaya yang saat ini berada di peringkat tiga (48 poin) juga berambisi mengejar Persib Bandung di puncak klasemen.
Tiket Persija Jakarta vs Persebaya: Cara Beli dan Harganya
Tiket pertandingan sudah resmi dibuka untuk umum melalui aplikasi Persija Access. Namun, ada beberapa ketentuan yang perlu diperhatikan:
- Pembatasan NIK: Hanya pemegang NIK yang pernah melakukan minimal dua transaksi pembelian tiket dalam setahun terakhir yang bisa membeli tiket secara online. Kebijakan ini dibuat untuk mencegah suporter tim tamu masuk ke tribun Persija.
- Pilihan Kategori Tiket:
- Lounge: Rp1.000.000
- VVIP: Rp500.000
- VIP: Rp350.000
- VIP Family (3 orang): Rp945.000
- VIP Family (4 orang): Rp1.260.000
- Kategori 1: Rp200.000
- Kategori 1 Family (3 orang): Rp540.000
- Kategori 1 Family (4 orang): Rp720.000
Catatan: Tiket Kategori 2 & 3 (tribun selatan, timur, utara) hanya tersedia untuk pemegang KTA The Jakmania dan bisa di dapatkan melalui Korwil masing-masing.
Langkah-Langkah Pembelian Tiket via Persija Access
- Login/Register di aplikasi Persija Access.
- Pilih menu Match dan cari pertandingan Persija vs Persebaya.
- Tentukan kategori dan jenis tiket yang di inginkan.
- Masukkan jumlah tiket, lalu klik Continue.
- Isi data diri (nama, email, nomor HP, tanggal lahir, gender, dan nomor KTP).
- Verifikasi data dan lanjutkan ke metode pembayaran (gunakan QRIS).
- Lakukan pembayaran sesuai petunjuk yang muncul.
- Setelah berhasil, tiket akan tersimpan di akun Persija Access Anda.
Perlu di ingat: Harga tiket belum termasuk pajak hiburan dan biaya admin.
Kenapa Pertandingan Ini Istimewa?
- GBK sebagai Kandang: Ini hanya pertandingan kedua Persija di Stadion Utama GBK musim ini. Sebelumnya, mereka menghadapi Dewa United FC di venue yang sama.
- Duel Klasik: Persija vs Persebaya selalu jadi laga panas, baik dari segi rivalitas maupun atmosfer suporter.
- Pertarungan Papan Atas: Kemenangan sangat penting bagi kedua tim untuk memperkuat posisi di klasemen.
Ayo Dukung Macan Kemayoran Langsung di GBK!
Bagi The Jakmania, kehadiran di tribun bisa menjadi penyemangat ekstra bagi para pemain. Jangan lewatkan kesempatan menyaksikan laga seru ini secara langsung. Segera dapatkan tiket Persija Jakarta vs Persebaya sebelum kehabisan! **