Home Entertainment Ikang Fawzi Ungkap Rencana Rilis Lagu Usai Libur Hari Raya Idul Fitri
Entertainment

Ikang Fawzi Ungkap Rencana Rilis Lagu Usai Libur Hari Raya Idul Fitri

Bagikan
Foto ikang Fawzi di atas panggung
Foto ikang Fawzi di atas panggung (Dokumen Instagram)
Bagikan

finnews.id – Setelah hari raya Idul Fitri, Musisi Ikang Fawzi berencana untuk merilis lagu terbaru dengan judul Jujurlah Keadilan ini, berkolaborasi dengan sang istriĀ 

Ikang Fawzi merupakan salah satu musisi, aktor, sekaligus pengusaha asal Indonesia, yang lahir pada tanggal 23 Oktober 1959. 

Ia selama ini dikenal sebagai ikon rock Indonesia era tahun 1980-an, dengan lagu lagu hits seperti Preman dan Roda-Roda Gila.

Rilis lagu baru ini merupakan istirahat di tengah rutinitasnya sebagai seorang pengusaha, ditengah kesibukannya mengurus perusahaan.

“Iya, habis Lebaran nanti aku mau rilis lagu yang aku buat bareng istri. Single-nya Jujurlah Keadilan. Insyaallah kita rilis setelah Lebaran,” ungkap Ikang Fauzi saat dikutip, Rabu 26 Maret 2025.

Meski momen libur lebaran semakin dekat, Ikang Fawzi belum menunjukkan tanda-tanda libur sejenak, karena terus menjalani aktivitas pada umumnya.

“Aku sih jalanin aja, nggak ada jadwal khusus. Justru sekarang aku harus banyak kegiatan,” jelasnya.

“Banyak tanggung jawab yang harus aku jalani, termasuk memastikan perusahaan tetap berjalan karena ada karyawan yang harus diperhatikan,” sambungnya.

Meski masih dalam suasana duka atas kepergian Marissa Haque, hingga kini dirinya tetap berusaha kuat dan menerima semuanya dengan lapang dada.

“Selama kita masih hidup, pasti ada cobaan. Mudah-mudahan ini bisa mengurangi dosa-dosa saya,” ucapnya.

Di tengah padatnya kesibukan beraktifitas sehari hari, Ikang tetap menganggap bahwa pekerjaannya saat ini sebagai bagian dari ibadah.

“Sehari-hari tetap kerja. Karena kerja itu bagian dari ibadah, jadi ya kita jalani aja selama ada kesempatan,” tutupnya

Bagikan
Artikel Terkait
Entertainment

Trailer Keluarga Super Irit: Ungkap Gaya Hidup Ekstrem dengan Rp 5.000 Sebulan

finnews.id – Falcon Pictures merilis film terbarunya yang akan tayang pada tahun...

Entertainment

Sinopsis Sayap-Sayap Patah 2: Olivia, Kisah Ayah dan Anak yang Penuh Rintangan

finnews.id – BerikutĀ  akan mengulas sinopsis film Sayap-Sayap Patah 2: Olivia yang...

Bunda Iffet meninggal dunia
Entertainment

Bunda Iffet Meninggal Dunia, Kenangan dan Cinta dari Dunia Musik Indonesia

finnews.id – Kabar duka menyelimuti dunia musik Tanah Air. Bunda Iffet meninggal...

Kim Soo Hyun
Entertainment

Serial Original Disney+ ‘Knock-off’ Ditangguhkan, Nasib Kim Soo Hyun Dipertaruhkan

finnews.id – Kabar mengejutkan datang dari dunia hiburan Korea Selatan. Serial original...