Home Megapolitan Patroli Ramadan, Satpol PP Tangerang Sasar Tempat Hiburan dan Spa
Megapolitan

Patroli Ramadan, Satpol PP Tangerang Sasar Tempat Hiburan dan Spa

Bagikan
Petugas Satpol PP Kabupaten Tangerang saat Melaksanakan Patroli Ramadan. (Rikhi Ferdian)
Bagikan

finnews.id – Satpol PP Kabupaten Tangerang gencar melakukan patroli Cipta Tertib Ramadan di wilayah Kecamatan Pasar Kemis. Patroli dilakukan bersama petugas Trantib setempat.

Patroli digelar pada malam hari ini mencakup tempat-tempat hiburan, spa, dan karaoke yang beroperasi selama Ramadan.

Selain itu, patroli juga menyasar aktivitas perkumpulan muda-mudi yang disinyalir dapat mengganggu ketenteraman dan ketertiban umum, terutama di area-area publik yang sering menjadi tempat berkumpul.

Fokus utama dari patroli tersebut adalah penertiban warung yang masih beroperasi di luar jam yang diperbolehkan, pedagang petasan, serta potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) lainnya yang dapat mengganggu kekhusyukan ibadah Ramadan.

Kepala Satpol PP Kabupaten Tangerang, Agus Suryana, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga kenyamanan masyarakat.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana Ramadan yang aman dan tertib.

“Kami terus melakukan pengawasan dan penertiban agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk. Kami juga mengimbau kepada seluruh warga dan pelaku usaha untuk menaati aturan yang berlaku selama Ramadan,” ujar Agus Suryana, Selasa 25 Maret 2025.

Selain patroli, Satpol PP dan Trantib Kecamatan Pasar Kemis juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan para pedagang mengenai aturan yang harus dipatuhi selama Ramadan.

Salah satu poin penting dalam sosialisasi ini adalah larangan menjual makanan di siang hari bagi warung makan yang tidak memiliki izin khusus, guna menghormati umat Islam yang sedang berpuasa.

“Patroli dan sosialisasi ini akan terus dilakukan secara berkala selama bulan Ramadan. Pihak Satpol PP Kabupaten Tangerang juga akan melakukan evaluasi berkala untuk memastikan efektivitas kegiatan dan menyesuaikan langkah-langkah yang diperlukan guna meningkatkan ketertiban di wilayah tersebut,” kata dia.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan masyarakat dapat lebih disiplin dalam menaati peraturan yang berlaku, sehingga suasana Ramadan di Kabupaten Tangerang, khususnya di Kecamatan Pasar Kemis, tetap aman, tertib, dan kondusif.

“Pemerintah daerah juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menciptakan lingkungan yang harmonis selama bulan suci ini,” tandasnya.

Bagikan
Artikel Terkait
Megapolitan

Berniat Mendamaikan, Ustaz Habib Malah Diserang: Pelaku Terancam Pasal 351 KUHP

finnews.id – Niat baik berujung kekerasan. Ustaz Habib Abdul Hakim menjadi korban...

Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya mengungkap jaringan kejahatan penipuan online internasional dengan modus aplikasi saham fiktif.
Megapolitan

Polda Metro Jaya Bongkar Penipuan Internasional Aplikasi Saham Fiktif

finnews.id – Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya mengungkap jaringan kejahatan penipuan...

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Antara
Megapolitan

Pendaftar Membludak, Pramono Buka Pendaftaran Petugas PPSU 2 Gelombang

finnews.id – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, pendaftaran petugas Penanganan Prasarana...

Proyek Meikarta
Megapolitan

Meikarta: Pemerintah Serius Tangani Keluhan Konsumen!

finnews.id – Proyek Meikarta, yang sempat digadang-gadang sebagai kota mandiri modern, kini...