finnews.id – Espanyol akan menghadapi tantangan berat saat menjamu Real Madrid di RCDE Stadium pada pekan ke-22 La Liga 2024/2025.
Duel ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 2 Februari 2025, pukul 03.00 WIB dan dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio.
Espanyol masih berkutat di zona merah dan sangat membutuhkan poin untuk keluar dari ancaman degradasi.
Pekan lalu, mereka sukses menahan imbang Sevilla 1-1 di laga tandang, berkat gol dari Marash Kumbulla. Namun, hasil tersebut masih belum cukup untuk mengangkat posisi mereka di klasemen.
Manolo Gonzalez harus memutar otak agar timnya bisa tampil solid menghadapi salah satu tim terbaik di Eropa saat ini.
Apalagi, Espanyol memiliki rekor buruk dalam pertemuan terakhir melawan Real Madrid, di mana mereka selalu kalah dalam empat laga terakhir La Liga.
Di sisi lain, Real Madrid datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah mencatat kemenangan 3-0 atas Real Valladolid di La Liga dan Brest di Liga Champions.
Pasukan Carlo Ancelotti sedang dalam performa luar biasa, selalu menang dalam lima laga terakhir di semua kompetisi dengan mencetak tiga gol atau lebih di setiap pertandingan.
Dengan lini depan yang diisi Vinicius Junior, Kylian Mbappe, dan Rodrygo, Los Blancos menjadi ancaman besar bagi lini pertahanan Espanyol.
Terlebih, Madrid juga punya rekor impresif melawan Espanyol, dengan delapan kemenangan dalam sembilan pertemuan terakhir mereka di La Liga.
Prediksi Susunan Pemain
- Espanyol (4-4-2): Joan Garcia, Carlos Romero, Leandro Cabrera, Marash Kumbulla, Omar El Hilali, Jofre Carreras, Kral, Pol Lozano, Tejero, Javi Puado, Roberto Fernandez
Pelatih: Manolo Gonzalez - Info Skuad: Brian Olivan, Pablo Ramon, Gragera (cedera)
- Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois, Fran Garcia, Antonio Rudiger, David Alaba, Raul Asencio, Federico Valverde, Jude Bellingham, Dani Ceballos, Vinicius Junior, Kylian Mbappe, Rodrygo
Pelatih: Carlo Ancelotti - Info Skuad: Dani Carvajal, Eder Militao, Eduardo Camavinga (cedera)
Statistik Kunci dan Prediksi Jalannya Laga
- Espanyol selalu kalah dalam 4 pertemuan terakhir melawan Madrid di La Liga.
- Espanyol tak terkalahkan dalam 5 laga kandang terakhir di La Liga (M2 S3 K0).
- Real Madrid selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di La Liga.
- Madrid mencetak minimal 3 gol dalam 5 dari 6 laga terakhir di La Liga.
- Madrid selalu mencetak minimal 3 gol dalam 4 pertemuan terakhir vs Espanyol.
- Madrid hanya mencatat 3 clean sheet dalam 8 laga tandang terakhir di La Liga.
Prediksi Skor Akhir: Espanyol 1-3 Real Madrid
Melihat performa impresif Madrid dan superioritas mereka dalam duel melawan Espanyol, Los Blancos diprediksi akan kembali meraih kemenangan.
Espanyol mungkin bisa mencuri satu gol, tetapi sulit bagi mereka untuk menghentikan serangan Madrid yang sedang dalam performa terbaik.
Akankah Espanyol mampu memberikan kejutan, atau Madrid akan kembali berpesta gol? Saksikan laga seru ini di RCDE Stadium!