Home Viral Jalur Rel Kereta Api Gubug-Karangjati Terendam Banjir
Viral

Jalur Rel Kereta Api Gubug-Karangjati Terendam Banjir

Bagikan
Jalur Rel Kereta Api Gubug-Karangjati Terendam Banjir
Jalur Rel Kereta Api Gubug-Karangjati Terendam Banjir
Bagikan

finnews.id – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang terus berupaya menangani dampak banjir yang melanda jalur kereta api di Km 32+5/7, antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati, Kabupaten Grobogan, hingga Selasa (21/1) pagi ini.

Franoto Wibowo, Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, menyatakan bahwa jalur rel di lokasi tersebut masih terendam air, sehingga kereta api belum bisa melintas.

“Demi kelancaran operasional dan keselamatan, kami menerapkan rekayasa pola operasi dengan mengalihkan rute perjalanan kereta api,” ujar Franoto.

Rekayasa Rute Perjalanan

AsalRute LamaRute BaruTujuan
SurabayaSurabaya – Cepu – Gubug – Brumbung – SemarangSurabaya – Cepu – Gambringan – Gundih – Kedungjati – Brumbung – SemarangSemarang
SemarangSemarang – Brumbung – Gubug – Cepu – SurabayaSemarang – Brumbung – Kedungjati – Gundih – Gambringan – Cepu – SurabayaSurabaya

KAI Daop 4 Semarang memastikan bahwa langkah ini diambil untuk meminimalkan gangguan pada perjalanan kereta api sekaligus menjamin keselamatan para penumpang. Pihaknya juga terus memantau perkembangan situasi banjir dan akan memberikan informasi terkini kepada masyarakat.

Bagikan
Artikel Terkait
sopir taksi Hong Kong multi aplikasi
Viral

Di Balik Deretan Ponsel di Dashboard Taksi Online Hong Kong: Strategi Bertahan Hidup di Tengah Persaingan Ketat

Finnews.id – Pemandangan unik seorang pengemudi taksi di Hong Kong dengan dashboard...

Pelecehan saat Sholat zuhur
Viral

Viral! Wanita di Bandar Lampung Jadi Korban Pelecehan Saat Sholat Zuhur di Masjid

finnews.id – Sebuah peristiwa memilukan terjadi di Kelurahan Garuntang, Kecamatan Bumi Waras,...

RM BTS Pidato APEC
Viral

VIRAL! RM BTS Pidato di Panggung APEC, Idol K-Pop Desak Pemimpin Global Suntik Dana Industri Kreatif

Finnews.id – Kim Nam-joon atau populer dengan nama RM BTS mencetak sejarah...

Viral! Menkeu Purbaya NGAJI di Mobil, yang Dibaca Surah At-Taubah
Viral

Viral! Menkeu Purbaya NGAJI di Mobil, yang Dibaca Surah At-Taubah

Finnews.id – Video Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa sedang ngaji membaca...