Home News 23 Pembantu Presiden Prabowo Belum Serahkan LHKPN ke KPK
News

23 Pembantu Presiden Prabowo Belum Serahkan LHKPN ke KPK

Bagikan
Anggota Tim Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo.
Bagikan

finnews.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat 23 orang pejabat di Kabinet Merah Putih (KMP) belum menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN) meski sudah menjabat nyaris tiga bulan. 23 pembantu Presiden Prabowo Subianto itu diberikan batas waktu untuk melaporkan LHKPN sebelum tanggal 21 Januari 2025.

Anggota Tim Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo mengatakan, KPK telah berkoordinasi dengan Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Sekretaris Kabinet, dan Instansi terkait untuk mengingatkan para wajib lapor agar segera serahkan LHKPN, sebelum batas waktu yang ditentukan.

“Apabila dalam pengisian LHKPN terdapat kendala, KPK terbuka untuk melakukan pendampingan dan bantuan dalam pengisian dan pelaporannya,” kata Budi kepada wartawan di Jakarta, Jumat 17 Januari 2025.

Dia mengatakan, LHKPN yang telah diterima akan dilakukan verifikasi administratif oleh KPK. Kemudian, sambungnya, LHKPN itu akan dipublikasikan pada laman: e-lhkpn.kpk.go.id.

“Sehingga masyarakat bisa mengaksesnya secara terbuka sebagai bentuk transparansi dan pelibatan publik dalam pemberantasan korupsi,” pungkasnya.

Budi mengatakan, dari 124 pejabat wajib pajak baru 101 anggota Kabinet Merah Putih yang wajib lapor, telah serahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Artinya,kata dia, masih ada 23 pejabat wajib pajak yang belum melaporkan LHKPN ke KPK.

“Per Jumat (17 Januari 2025), tercatat dari total 124 wajib lapor, sejumlah 101 telah menyampaikan LHKPN-nya, atau mencapai sekitar 81 persen,” kata Budi.

(Ayu)

Bagikan
Artikel Terkait
Mati Listrik di Spanyol & Portugal: 15 GW Hilang, Pemulihan Target Selasa
News

Mati Listrik di Spanyol & Portugal: 15 GW Hilang, Pemulihan Target Selasa

finnews.id – Senin (28/4/2025) siang waktu setempat, sebagian besar wilayah Spanyol dan...

Harga BBM Hari Ini, Pertamina, Shell, BP & Vivo Tetap Stabil per 29 April 2025
News

Harga BBM Hari Ini: Pertamina, Shell, BP & Vivo Tetap Stabil per 29 April 2025

finnews.id – Per Selasa, 29 April 2025, empat merek bahan bakar minyak...

News

Alasan Prabowo Sambutan Tertutup di Acara Danantara-BUMN karena Negur Direksi

finnews.id – Presiden Prabowo Subianto memilih untuk menyampaikan sambutannya secara tertutup dalam...

Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Beri Sambutan di Velodrome Jakarta Timur
News

Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Beri Sambutan di Velodrome Jakarta Timur

finnews.id – Brando Susanto, anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta dari Fraksi...