Home Lifestyle 3 Shio yang Kurang Beruntung di 2026, Ada Penangkalnya
Lifestyle

3 Shio yang Kurang Beruntung di 2026, Ada Penangkalnya

Ramalan shio 2026

Bagikan
Bagikan

finnews.id – Feng Shui merupakan salah satu kepercayaan dan tradisi Tionghoa. Namun selain Feng Shui, Tradisi yang masih melekat di dunia sampai sekarang adalah Ramalan Shio.

Dalam kalender Tiongkok, tahun baru resmi dimulai pada perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 17 Februari 2026. Momen ini menandai masuknya tahun Kuda dengan elemen Api, yang dikenal membawa energi positif, penuh semangat, dan perubahan.

Kuda Api identik dengan semangat tinggi, keberanian mengambil risiko, serta peluang rezeki yang terbuka lebar bagi mereka yang siap.

Energi ini diprediksi memicu berbagai perubahan di banyak aspek kehidupan, mulai dari karier, keuangan, hingga pengembangan diri.

Namun, tidak semua shio akan merasakan dampak positif yang sama. Setiap shio memiliki kecocokan energi yang berbeda, sehingga ada juga yang menghadapi lebih banyak tantangan di tahun 2026.

Perlu diingat, ramalan shio bukan penentu mutlak nasib. Prediksi ini berfungsi untuk setiap individu bisa lebih waspada, siap, dan bijak dalam menyikapi berbagai ujian yang mungkin muncul.

 

Lantas, shio apa saja yang diprediksi kurang beruntung di tahun 2026?

 

Bagi beberapa shio, tahun Kuda Api menjadi masa transisi yang menuntut kesabaran, kehati-hatian, dan pengendalian diri yang ekstra. Berikut deretan shio yang diprediksi menghadapi tantangan lebih besar sepanjang 2026.

1. Shio Tikus

Dalam astrologi Tiongkok, shio Tikus berada tepat berseberangan dengan Kuda, sehingga menciptakan hubungan Ciong atau bentrokan energi langsung di tahun 2026. Kondisi ini berpotensi memicu ketidakstabilan di berbagai aspek kehidupan.

Karakter Tikus yang penuh perhitungan dan strategis akan diuji oleh energi Kuda Api yang impulsif dan bergerak cepat.

Ketidaksinkronan ini dapat memicu perubahan mendadak, seperti gangguan keuangan, hambatan karier, hingga konflik dengan rekan kerja atau pasangan.

Tips untuk shio Tikus di 2026:

Pengendalian diri: Kelola emosi dengan baik agar tidak mudah cemas saat menghadapi situasi tak terduga.

Stabilitas finansial: Hindari investasi berisiko tinggi dan fokus pada pengelolaan keuangan yang aman.

Bagikan
Artikel Terkait
Lifestyle

Tahun Kuda Api di Imlek 2026: Simbol Energi, Keberanian, dan Perubahan

finnews.id – Imlek 2026 menandai datangnya Tahun Kuda Api dalam penanggalan Tionghoa....

Lifestyle

Imlek 2026, Shio yang Dirayakan jadi Simbol Energi dan Keberanian

finnews.id – Imlek atau Tahun Baru Imlek adalah perayaan Tahun Baru dalam...

Lifestyle

Imlek 2026: Kapan, Filosofi dan Tradisi Perayaannya

finnews.id – Tahun Baru Imlek jatuh pada hari Selasa, 17 Februari 2026...

Lifestyle

International Education Expo 2026: Peluang Kuliah Internasional untuk Generasi Muda

finnews.id – International Education Expo 2026 menjadi salah satu pameran pendidikan internasional...