Home Sports Persib Bidik Misi Kemenangan di Markas LCS, Marc Klok: Kami Siap Ulangi Cerita Manis
Sports

Persib Bidik Misi Kemenangan di Markas LCS, Marc Klok: Kami Siap Ulangi Cerita Manis

Bagikan
Screenshot
Bagikan

finnews.id – Kapten Persib Bandung Marc Klok, menegaskan target kemenangan saat timnya menantang Lion City Sailors (LCS) pada laga kelima Grup G AFC Champions League Two (ACL Two).

Pertandingan akan berlangsung di Stadion Bishan, Singapura, Rabu, 26 November 2025 pukul 19.15 WIB.

Gelandang bernomor punggung 23 tersebut menuturkan bahwa dirinya dan seluruh skuad Maung Bandung siap mengerahkan kemampuan terbaik demi membawa pulang tiga poin.

Tekad ini juga diperkuat oleh memori manis musim lalu ketika PERSIB sukses membalikkan keadaan dan menang 3-2 di Stadion Jalan Besar, setelah sebelumnya kalah 0-1 di Bandung.

Ingin Ulangi Keberhasilan Musim Lalu

Pada pertemuan ACL Two musim sebelumnya, PERSIB sempat tertinggal dua gol di Singapura, namun mampu bangkit dan mencetak tiga gol untuk memastikan kemenangan dramatis.

Klok berharap momen positif tersebut kembali terulang.

“Perjalanan di Asia ini tentunya cukup berat. Kami memulainya dengan baik dan membawa rasa percaya diri dari beberapa hasil bagus di pertandingan sebelumnya,” ujar Klok dalam konferensi pers jelang laga, Selasa, 25 November 2025.

Modal Tujuh Kemenangan Beruntun
Klok juga menegaskan bahwa tren positif PERSIB yang kini mencatat tujuh kemenangan beruntun di Super League dan ACL Two menjadi suntikan motivasi tambahan.

Menurutnya, tim saat ini berada dalam kondisi yang sangat solid, baik secara fisik maupun mental.

“Saya sangat optimistis dengan pertandingan besok. Jika kami bermain baik, saya yakin kami bisa membawa hasil positif,” tegasnya.

PERSIB kini berupaya mengamankan posisi di fase berikutnya ACL Two, sehingga kemenangan atas LCS menjadi target penting demi menjaga peluang lolos.

Bagikan
Artikel Terkait
Gol Rizki Ridho ke gawang Arema FC masuk nominasi Puskas Award 2025.
Sports

Gol ke Gawang Arema Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Rizki Ridho: Gak Nyangka!

finnews.id – Gol spektakuler ke gawang Arema FC yang dicetak Kapten Persija...

Ketum PSSI Erick Thohir sebut calon pelatih Timnas Indonesia belum mengerucut. Foto: PSSI
Sports

Ketum PSSI Sebut Kandidat Pelatih Timnas Belum Mengerucut

finnews.id – Hingga kini PSSI belum juga menentukan sosok pengganti Patrick Kluivert...

Sports

Kejurnas Adventure Offroad 2025 Digelar di Bantul dan Semarang

finnews.id – Sarana Muda Nusantara (SMN) menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Adventure Offroad...

Kartu Merah
Sports

Idrissa Gueye Kena Kartu Merah setelah Tampar Rekan Setimnya Sendiri

finnews.id – Insiden kartu merah Idrissa Gueye menjadi sorotan dalam pertandingan Premier...