Home Entertainment Deretan Potret Artis Nonton Konser BLACKPINK di Jakarta Day 1 dan Day 2: Dari Nagita hingga Ayu Ting Ting
Entertainment

Deretan Potret Artis Nonton Konser BLACKPINK di Jakarta Day 1 dan Day 2: Dari Nagita hingga Ayu Ting Ting

Bagikan
Artis nonton konser Blackpink di Jakarta. Instagram
Bagikan

finnews.id – Antusiasme penggemar BLACKPINK di Indonesia kembali memuncak saat konser ‘Deadline World Tour’ hari kedua digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (2/11/2025).

Empat anggota BLACKPINK  Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé tampil memukau dengan sederet kejutan spesial untuk para BLINK Indonesia.

Meski sempat diguyur hujan deras, suasana konser tetap meriah. Ribuan penonton berteriak histeris mengikuti setiap lagu yang dibawakan, mulai dari Kill This Love, How You Like That, hingga Pink Venom yang disambut sorak sorai gemuruh.

Selebriti Indonesia Turut Hadir di Konser BLACKPINK

Tak hanya penggemar umum, deretan artis Tanah Air juga tampak hadir untuk menikmati konser spektakuler ini.
Salah satunya adalah Chelsea Olivia, yang datang bersama putrinya, Nastusha, dengan penampilan kompak nan menggemaskan.

Chelsea dan Nastusha tampil senada mengenakan kemeja putih, dasi, dan mini dress merah muda berhias ornamen mencolok.

Dalam unggahan di Instagram-nya, Chelsea menulis bahwa keuntungan memiliki anak perempuan yang bisa dikembarin.

“Twinning with my mini-me. Keuntungan punya anak cewek tuh begini, bisa dikembarin. Sekarang banyak yang bilang NASTUSHA MIRIP MAMINYA, YESSS!” tulis Chelsea Olivia.

Selain Chelsea, Ayu Ting Ting juga tampak hadir bersama putrinya Bilqis Khumairah Razak.

Mereka tampil modis dengan outfit hitam-putih, membawa lightstick BLACKPINK, dan tampak menikmati penampilan idola mereka di tengah keramaian.

Hujan Tak Surutkan Antusiasme Penonton

Konser BLACKPINK kali ini sempat diguyur hujan deras sebelum dan selama pertunjukan. Namun, hal itu tak menyurutkan semangat para BLINK maupun selebriti yang hadir.
Lampu panggung yang megah dan koreografi energik para member sukses memanaskan suasana meski cuaca tak bersahabat.

 BLACKPINK Tampilkan Aksi Panggung Spektakuler

Dalam konser berdurasi hampir dua jam itu, BLACKPINK menyuguhkan kombinasi vokal live, koreografi energik, dan visual memukau.
Setiap anggota juga sempat berinteraksi dengan penggemar Indonesia, membuat momen konser semakin intim dan berkesan.

Bagikan
Artikel Terkait
Entertainment

Profil Sabrina Alatas, Chef Muda Viral yang Diisukan Dekat dengan Hamish Daud

finnews.id –  Nama Sabrina Alatas tengah ramai dibicarakan di media sosial setelah...

Entertainment

Pandji Pragiwaksono Tuai Kecaman Usai Singgung Adat Toraja: PMTI dan Tokoh Budaya Desak Minta Maaf

finnews.id –  Komika nasional Pandji Pragiwaksono tengah menjadi sorotan publik setelah potongan...

Blackpink Jakarta penonton beda
Entertainment

Rose BLACKPINK Terkesan BLINKS Indonesia: Penonton Jakarta Nomor Satu, Paling Ramai!

Finnews.id – Konser 2025 World Tour in Jakarta sukses besar! Rosé secara...

Entertainment

Hasil Grand Final MPL ID S16: Onic Kunci Gelar Juara Kalahkan AE 4-1, Kairi & Sanz Tampil Gemilang!

finnews.id – Tim e-sports Onic Esports kembali menunjukkan dominasinya di skena kompetitif...