Home Lifestyle Pentingnya Nutrisi Lengkap untuk Ibu Hamil: Kunci Kesehatan Janin Sejak Dini
Lifestyle

Pentingnya Nutrisi Lengkap untuk Ibu Hamil: Kunci Kesehatan Janin Sejak Dini

Bagikan
Bagikan

finnews.id – Masa kehamilan merupakan awal perubahan besar dalam hidup seorang perempuan, baik secara fisik maupun mental, oleh sebab itu kebutuhan akan nutrisi yang lengkap dan seimbang menjadi sangat penting, kata dokter spesialis obstetri dan ginekologi, dr Sandy Prasetyo, SpOG.

Dr Sandy melanjutkan bahwa nutrisi lengkap tidak hanya bagi tumbuh kembang janin, tetapi juga untuk menjaga kebugaran dan kesiapan ibu menghadapi peran barunya.

Ia menekankan bahwa susu ibu hamil bukan hanya tambahan, melainkan fondasi nutrisi yang dibutuhkan sepanjang masa kehamilan hingga menyusui.

“Susu ibu hamil dirancang secara khusus dengan kandungan nutrisi seperti protein, asam folat, zat besi, kalsium, dan DHA yang tidak selalu tersedia dalam susu biasa,” kata dr Sandy dalam keterangannya pada Jumat.

Ia menjelaskan bahwa meski suplemen kehamilan umum digunakan, susu ibu hamil dianggap lebih baik karena memberikan asupan gizi yang lebih menyeluruh. Salah satu masalah utama yang dihadapi ibu hamil di Indonesia adalah rendahnya konsumsi protein. Data menunjukkan 8 dari 10 ibu hamil mengonsumsi protein di bawah rekomendasi harian, yakni kurang dari 56 gram per hari.

Kekurangan protein dapat meningkatkan risiko bayi lahir prematur, berat badan lahir rendah, serta kelelahan pada ibu.

“Protein dari susu lebih mudah diserap tubuh dan penting untuk pembentukan organ janin serta produksi ASI,” kata dr Sandy.

Selain protein, kandungan DHA dan Omega-3 dalam susu ibu hamil juga berperan dalam perkembangan otak bayi, sementara kalsium membantu menjaga kepadatan tulang ibu dan janin.

Dalam semangat Hari Kartini, dr Sandy mengingatkan bahwa setiap perempuan memiliki kekuatan untuk menjadi ibu.

“Kesiapan menjadi ibu dimulai dari merawat diri, termasuk melalui nutrisi yang cukup dan tepat,” katanya.

Bagikan
Artikel Terkait
Ide Taman Belakang Rumah
Lifestyle

Tips Menata Taman Belakang Rumah untuk Hunian yang Asri dan Sejuk

finnews.id – Menata taman belakang rumah dengan baik dapat menghadirkan suasana yang...

Bangun Rumah Tumbuh
Lifestyle

Konsep Rumah Tumbuh untuk Pasangan Baru Menikah: Hunian Dibangun Bertahap

finnews.id – Konsep rumah tumbuh semakin populer di kalangan pasangan baru menikah...

Tato dan psikologi
Lifestyle

Tato: Bukan Lebih dari Sekadar Tinta di Kulit!

finnews.id – Bagi sebagian orang, tato hanyalah dekorasi tubuh—sebuah karya seni yang...

Lifestyle

Max Verstappen Tak Gubris Spekulasi Soal Masa Depan di F1

finnews.id – fin.co.id – Pembalap Red Bull Racing Team Max Verstappen enggan...