Home News Operasi Kemanusiaan di Yahukimo Kerahkan Tiga Pesawat Cari Korban Pembunuhan KKB
News

Operasi Kemanusiaan di Yahukimo Kerahkan Tiga Pesawat Cari Korban Pembunuhan KKB

Bagikan
KKB Papua (x)
Bagikan

finnews.id –  Kapolda Papua Irjen Pol. Patrige Renwarin mengatakan bahwa pihaknya dalam operasi kemanusiaan di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, mengerahkan tiga pesawat, dua di antaranya milik Polri, untuk mencari korban pembunuhan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB).

“Saat ini Polri mengerahkan dua pesawatnya, salah satunya adalah helikopter,” kata Irjen Pol. Patrige Renwarin di Jayapura, Minggu.

Kapolda Papua mengatakan bahwa pihaknya saat ini menyisir wilayah itu guna mengevakuasi korban, baik yang selamat maupun yang meninggal dua.

Berdasarkan laporan yang diterimanya, masih ada korban di beberapa lokasi di Kabupaten Yahukimo. 

Irjen Pol. Patrige menyebutkan penyisiran ini untuk menemukan korban pembunuhan KKB yang tersebar di beberapa lokasi yang ada di pedalaman Kabupaten Yahukimo.

“Belum dipastikan sampai kapan operasi kemanusiaan itu dilaksanakan,” kata Kapolda Papua.

Hingga Minggu (13/4), kata dia, terdapat 10 jenazah sudah dievakuasi dari berbagai tempat kejadian perkara (TKP)  di Kabupaten Yahukimo.

Diungkapkan pula bahwa pendulang yang menjadi korban KKB di Kabupaten Pegunungan Bintang dilaporkan hanya satu orang di lokasi penambangan emas Kawe.

Jenazah korban yang dari Kawe, lanjut dia, sudah dievakuasi ke Tanah Merah, Ibu Kota Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan.

“Saat ini identifikasi terhadap jenazah masih dilaksanakan di RSUD Dekai guna pastikan identitas para korban,” kata Kapolda Papua Irjen Pol. Patrige Renwarin.

Bagikan
Artikel Terkait
GEGER Isu Menko PMK Mundur, Begini Respons Pratikno
News

GEGER Isu Menko PMK Mundur, Begini Respons Pratikno

Finnews.id –Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno diisukan...

Rahasia Tekstur Es Gabus Hunkue
News

Misteri Tekstur Es Gabus, Kenapa Tepung Hunkue Bisa Mirip Spons Sampai Bikin Babinsa Terkecoh?

Finnews.id – Kasus pengamanan seorang pedagang es kue jadul bernama Suderajat di...

KAMIS WAJIB BATIK KORPRI, Aturan Baru Seragam ASN Resmi Berlaku di 2026
News

KAMIS WAJIB BATIK KORPRI! Aturan Baru Seragam ASN Resmi Berlaku di 2026

Finnews.id – Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi mengeluarkan aturan terbaru terkait penggunaan...

Menhub Dudy menyusuri jalur darat dari Surabaya hingga Banyuwangi.
News

Kemenhub Tingkatkan Kesiapsiagaan Transportasi Antisipasi Cuaca Ekstrem

finnews.id – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkuat kesiapan layanan transportasi di berbagai simpul...