Home Entertainment Ruben Onsu Salat Ashar Perdana di Musala atas Nama Almarhum Ibundanya
Entertainment

Ruben Onsu Salat Ashar Perdana di Musala atas Nama Almarhum Ibundanya

Bagikan
Setelah resmi menjadi mualaf , presenter sekaligus pengusaha Ruben Onsu menjalankan shalat Ashar perdana di sebuah mushola yang baru dibangun.
Setelah resmi menjadi mualaf , presenter sekaligus pengusaha Ruben Onsu menjalankan shalat Ashar perdana di sebuah mushola yang baru dibangun.
Bagikan

finnews.id – Setelah resmi menjadi mualaf , presenter sekaligus pengusaha Ruben Onsu menjalankan shalat Ashar perdana di sebuah musala yang baru dibangun.

Masjid tersebut memiliki makna spesial bagi Ruben karena dinamai sesuai dengan nama almarhum ibundanya yakni Musala Al Helmiah sebagai bentuk penghormatan dan doa untuk sang ibu tercinta.

Ruben Onsu Salat Perdana di Musala Ibunda

Momen haru tersebut diabadikan dalam sebuah video di akun YouTube MOP Channel. Dalam video tersebut, terlihat Ruben khusyuk menunaikan salat bersama keluarga dan beberapa sahabat dekat.

Ruben Onsu menjelaskan bahwa rencananya ia akan melaksanakan salat zuhur di Musala Al Helmiah. Hanya saja, kondisi lalu lintas yang macet hingga tiba di musala saat masuk waktu ashar.

“Rencananya tadi ingin salat zuhur di sini, tapi baru bisa sampai saat waktu ashar,” ungkap Ruben Onsu, Kamis 3 April 2025.

“Karena jalanan macet, akhirnya salat zuhur di perjalanan,” tambahnya.

Selain kendala kemacetan, Ruben juga mengakui bahwa dirinya terlalu santai dalam berangkat dari rumah menuju musala tersebut.

“Aku baru menyempatkan datang ke sini untuk salat pertama kali. Dari rumah, aku pikir bisa santai, niatnya memang mau salat di Musala Al Helmiah,” tutur Ruben.

Kini, setelah resmi menjadi mualaf, Ruben mulai membiasakan diri dengan ibadah sehari-hari, termasuk salat lima waktu.

Dengan salat perdana di masjid yang ia bangun untuk mengenang ibundanya, Ruben berharap tempat ibadah tersebut dapat menjadi ladang amal jariyah yang terus mengalir untuk dirinya dan keluarganya.

Selamat menempuh perjalanan baru dalam kehidupan spiritual, Ruben Onsu!

Bagikan
Artikel Terkait
EntertainmentViral

Viral, Video Wanita Berkerudung 35 Genit Gegerkan Netizen

finnews.id – Media sosial TikTok telah menjadi ruang ekspresi yang sangat berpengaruh,...

Entertainment

Bukan Sekadar Film! Fast Forever Disebut Penutup Emosional Fast & Furious

finnews.id – Bocoran Fast Forever Jadi Penutup Saga Fast & Furious Saga...

Entertainment

Viral Mendadak! Video Christy No na Bikin Media Sosial Geger, Ini yang Sebenarnya Terjadi

finnews.id – Video Viral Christy No na Ramai di Media Sosial, Publik...

Entertainment

Bunga Rafflesia arnoldii yang dikenal sebagai salah satu bunga terbesar di dunia kembali mekar di kawasan Liku Sembilan

finnews.id – Keajaiban Flora Nusantara: Bunga Rafflesia arnoldii Mekar di Liku Sembilan...