Home Megapolitan Cara Kapolresta Tangerang Pastikan Para Pemudik Aman dan Ceria Patut Ditiru
Megapolitan

Cara Kapolresta Tangerang Pastikan Para Pemudik Aman dan Ceria Patut Ditiru

Bagikan
Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono melakukan inspeksi terhadap fasilitas yang ada di Rest Area Tol KM 43. (Rikhi Ferdian)
Bagikan

finnews.id – Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono melakukan inspeksi terhadap fasilitas yang ada di Rest Area Tol KM 43. Pengecekan dilakukan untuk melihat kesiapan pos pengamanan guna memberikan rasa aman kepada para pemudik.

Kombes Baktiar menekankan pentingnya pelayanan prima kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik.

“Kami ingin memastikan bahwa semua pemudik merasa aman dan nyaman selama perjalanan mereka,” ujarnya, Jumat 28 Maret 2025.

Menurutnya, pemantauan juga dilakukan di jalur-jalur mudik guna mengurangi potensi kemacetan dan kecelakaan.

“Pemantauan arus mudik ini juga guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas,” ujarnya lagi.

Tak hanya itu, dalam upaya menciptakan suasana mudik yang ceria pihaknya juga membagikan bingkisan makanan kepada para pemudik yang melintas di Rest Area Tol KM 43.

Bingkisan yang dibagikan terdiri dari makanan ringan dan minuman, yang diharapkan dapat memberikan energi tambahan bagi para pemudik yang sedang dalam perjalanan menuju Merak.

“Kami ingin memberikan perhatian lebih kepada masyarakat, agar mereka merasa diperhatikan dan nyaman selama perjalanan,” tandasnya.

Bagikan
Artikel Terkait
Megapolitan

Berniat Mendamaikan, Ustaz Habib Malah Diserang: Pelaku Terancam Pasal 351 KUHP

finnews.id – Niat baik berujung kekerasan. Ustaz Habib Abdul Hakim menjadi korban...

Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya mengungkap jaringan kejahatan penipuan online internasional dengan modus aplikasi saham fiktif.
Megapolitan

Polda Metro Jaya Bongkar Penipuan Internasional Aplikasi Saham Fiktif

finnews.id – Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya mengungkap jaringan kejahatan penipuan...

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Antara
Megapolitan

Pendaftar Membludak, Pramono Buka Pendaftaran Petugas PPSU 2 Gelombang

finnews.id – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, pendaftaran petugas Penanganan Prasarana...

Proyek Meikarta
Megapolitan

Meikarta: Pemerintah Serius Tangani Keluhan Konsumen!

finnews.id – Proyek Meikarta, yang sempat digadang-gadang sebagai kota mandiri modern, kini...