Home News Kejagung Periksa Pejabat PT Kilang Pertamina Internasional Perkara Minyak Mentah
News

Kejagung Periksa Pejabat PT Kilang Pertamina Internasional Perkara Minyak Mentah

Bagikan
Jampidsus Kejagung Febrie Adriansyah. (
Jampidsus Kejagung Febrie Adriansyah. (Ist)
Bagikan

finnews.id – Kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina (Persero), Sub Holding dan Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS) terus berlanjut. 

Kali ini, Kejaksaan Agung melalui Tim Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) memeriksa satu orang saksi. 

Jampidsus Kejagung Febrie Adriansyah lewat keterangan resminya menyampaikan, pemeriksaan tersebut terkait dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina (Persero) tahun 2018 s.d. 2023.

“Adapun saksi yang diperiksa berinisial IR selaku Pjs. VP Feedstock Management PT Kilang Pertamina Internasional September 2022,” kata Febrie, Kamis 27 Maret 2025.

Febrie melanjutkan, IR diperiksa terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina (Persero), Sub Holding dan Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS) tahun 2018 s.d. 2023 atas nama Tersangka YF dkk.

Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud. 

Bagikan
Artikel Terkait
Retret Kabinet Prabowo Hambalang
News

Pererat Sinergi, Presiden Prabowo Gelar Retret Kabinet Jilid II di Hambalang

Finnews.id – Presiden Prabowo Subianto kembali mengumpulkan jajaran Kabinet Merah Putih untuk...

Peluru nyasar di Belawan
News

Bocah 4 Tahun di Belawan Terkena Peluru Nyasar Saat Tawuran, Polisi Buru Pelaku

Finnews.id – Nasib malang menimpa seorang bocah perempuan berinisial AS (4) yang...

News

Tak Punya Cukup Modal, 7 Dapur MBG di Sampang Setop Beroperasi

finnews.id – Permasalahan masih terus mengiringi pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG)...

Ilustrasi
News

Pemerintah Targetkan Pembangunan 6.900 Jembatan di Seluruh Indonesia Rampung Tahun Ini

finnews.id – Pembangunan jembatan di berbagai daerah Indonesia menjadi salah satu capaian...