Home Megapolitan Arus Mudik Lebaran, Satlantas Polresta Tangerang Terjunkan 208 Personel
Megapolitan

Arus Mudik Lebaran, Satlantas Polresta Tangerang Terjunkan 208 Personel

Bagikan
Kasatlantas Polresta Tangerang AKP Riska Tri Arditia. (Dok)
Bagikan

finnews.id – Satuan lalu lintas (Satlantas) Polresta Tangerang menerjunkan 208 personel dalam menghadapi arus mudik yang tergabung dalam Ops Ketupat Maung 2025.

Kepala Satlantas Polresta Tangerang, AKP Riska Tri Arditia memprediksi bahwa puncak arus mudik lebaran 2025 akan jatuh pada tanggal 26 hingga 27 Maret.

Dengan begitu, pihaknya menerjunkan 208 personel Polresta Tangerang untuk mengurai kemacetan lalu lintas.

“208 personel Resta Tangerang disiapkan, dilibatkan dalam menghadapi arus mudik. Puncaknya diperkirakan tanggal 26-27 Maret,” ungkapnya, Selasa 25 Maret 2025.

Lebih lanjut, Riska mengatakan ada beberapa titik rawan kemacetan di wilayah hukum Polresta Tangerang, diantaranya Citra Raya, Pasar Cikupa, dan Pasar Gembong Balaraja.

“Citra Raya itu di (pusat keramaian & perbelanjaan), Pasar Cikupa (pusat perbelanjaan), pasar Gembong (pusat perbelanjaan). Kemungkinan itu yang menjadi konsentrasi kami, ” kata Riska.

Riska menghimbau, kepada masyarakat khususnya yang akan melaksanakan mudik lebaran 2025 agar selalu mematuhi standar keselamatan berkendara.

1. menggunakan sabuk pengaman

2. tidak berkendara dengan muatan/penumpang yang berlebih

3. serta istirahat yang cukup

4. melengkapi dokumen berkendara (SIM dan STNK)

5. Selalu cek informasi dan kondisi cuaca sebelum melakukan perjalanan

6. Jangan memaksakan diri melakukan perjalanan saat cuaca buruk, sebaiknya tunda perjalanan

7. Berhati-hati dalam berkendara saat hujan karena jalanan licin

8. Pantau peringatan dini bencana akibat cuaca

“Semua ini kami harap agar dipedomani dan ditaati demi dapat tercapainya mudik lebaran 2025 yang lancar, aman, dan nyaman,” pungkasnya.

Bagikan
Artikel Terkait
Megapolitan

Razia Kos-kosan di Tangsel, Satpol PP Amankan 16 Pelaku Prostitusi

finnews.id – Satpol PP Tangerang Selatan (Tangsel) mengamankan 16 pelaku prostitusi dalam...

Megapolitan

Bupati Pastikan Pelayanan RSUD di Kabupaten Tangerang Tetap Optimal di Libur Lebaran

finnews.id – Bupati Tangerang Maesyal Rasyid memastikan pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah...

Megapolitan

Arus Mudik Lebaran, 1,4 Juta Kendaraan Lintasi Tol Tangerang Merak

finnews.id – Astra Infra Toll Road Tangerang – Merak mencatat sejak H-10...

Megapolitan

Jaga Trantibum di Hari Lebaran, Ratusan Satpol PP Disiagakan Pemkab Tangerang

finnews.id – Ratusan personel Satpol PP Kabupaten Tangerang dikerahkan dalam pengamanan hari...