Home News Kapolri Tunjuk Brigjen Agus Suryonugroho Jadi Kakorlantas Polri
News

Kapolri Tunjuk Brigjen Agus Suryonugroho Jadi Kakorlantas Polri

Bagikan
Wakapolda Jawa Tengah Brigjen Pol. Agus Suryonugroho yang ditunjuk Kapolri menempati jabatan baru sebagai Kepala Korlantas Polri.
Wakapolda Jawa Tengah Brigjen Pol. Agus Suryonugroho yang ditunjuk Kapolri menempati jabatan baru sebagai Kepala Korlantas Polri.
Bagikan

finnews.id – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menunjuk Brigadir Jenderal Polisi Agus Suryonugroho sebagai Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri.

Informasi yang diperoleh di Jakarta, Sabtu, rotasi jabatan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Mutasi Nomor ST/200/I/KEP./2025 tertanggal 31 Januari 2025.

Suryonugroho yang sebelumnya menjabat Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah menggantikan Irjen Polisi Aan Suhanan yang sudah memasuki masa pensiun.

Dalam telegram yang sama, Kapolri juga menunjuk Kapolda Jawa Timur Irjen Polisi Imam Sugianto sebagai AstamaOps Kapolri. Selain itu, Brigjen Polisi Asep Safrudin juga ditunjuk menjadi Kapolda Kepri

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Polisi Sandi Nugroho saat dikonfirmasi membenarkan adanya mutasi jabatan tersebut.

Dia menjelaskan prosesi serah terima jabatan itu akan dilakukan pada Sabtu sore ini di Mabes TNI dan dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Bagikan
Artikel Terkait
SMURP dan BKPRMI audiensi dengan MUI, mendukung seruan boikot produk terafiliasi Israel dan menyerukan konsistensi umat dalam perjuangan Palestina
News

SMURP dan BKPRMI Temui MUI, Tegaskan Dukungan terhadap Boikot Produk Terafiliasi Israel

finnews.id – Solidaritas Mahasiswa Untuk Rakyat Palestina (SMURP) mendesak Majelis Ulama Indonesia...

Korupsi di Proyek Kominfo
News

Kejari Jakpus Ungkap Dugaan Korupsi di Proyek Pusat Data Nasional Kominfo

finnews.id – Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat (Kejari Jakpus) mengungkap dugaan tindak pidana...

News

Forkom SP-Sekar BUMN Dukung Program Asta Cita Prabowo

finnews.id – Sebanyak 35 organisasi serikat pekerja dan serikat karyawan BUMN resmi...

Presiden Prabowo, Akses Rumah Ditembok Tetangga
News

Lansia di Tangerang Minta Tolong ke Presiden Prabowo, Akses Rumah Ditembok Tetangga

finnews.id – Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan seorang wanita lanjut...