Home News BPOM Minta Komdigi Blokir Akun Penjual Skincare di TikTok
News

BPOM Minta Komdigi Blokir Akun Penjual Skincare di TikTok

Bagikan
Bagikan

finnews.id – Peredaran skincare berbahaya yang tidak memiliki izin edar dan mengandung bahan berbahaya masih marak ditemukan di platform media sosial, terutama TikTok. Merespons hal itu, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) bakal meminta Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) untuk memblokir akun yang menjual produk berbahaya tersebut.

“Karena berhubungan dengan sosial media dan online bukan domain kami walaupun kita punya Direktorat Cyber, tetapi untuk men-take down itu kan Kementerian Komunikasi dan Digital punya ini,” kata Kepala BPOM Taruna Ikrar saat ditemui di kantornya, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat 31 Januari 2025.

Dia mengatakan, BPOM meminta Kementerian Komdigi untuk menutup akun media sosial (medsos) TikTok yang menjual skincare berbahaya.”Kita akan selanjutnya bersurat kepada Kementerian Komunikasi dan Digital untuk men-take down itu,” tambahnya.

Selain itu, kata dia, BPOM juga berencana memperkuat pengawasan terhadap penjualan produk kecantikan di berbagai platform e-commerce dan marketplace lainnya.

“Dan biasanya cepat kalau surat dari BPOM, sudah ini langsung ditangkap oleh Kementerian terkait,” tuturnya.

Taruna menyebut, pihaknya telah menerima banyak laporan terkait skincare ilegal yang dipasarkan melalui media sosial.

Produk-produk ini sering kali menjanjikan hasil instan, seperti memutihkan kulit dalam waktu singkat, namun mengandung zat berbahaya seperti merkuri, hidrokuinon, dan steroid yang dapat merusak kesehatan kulit.

“Kami telah mengidentifikasi sejumlah akun yang masih memasarkan skincare berbahaya di TikTok. Kami akan segera menyurati Kominfo untuk menindaklanjuti dan melakukan pemblokiran akun-akun tersebut,” kata Taruna.

(Has)

Bagikan
Artikel Terkait
GEGER Isu Menko PMK Mundur, Begini Respons Pratikno
News

GEGER Isu Menko PMK Mundur, Begini Respons Pratikno

Finnews.id –Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno diisukan...

Rahasia Tekstur Es Gabus Hunkue
News

Misteri Tekstur Es Gabus, Kenapa Tepung Hunkue Bisa Mirip Spons Sampai Bikin Babinsa Terkecoh?

Finnews.id – Kasus pengamanan seorang pedagang es kue jadul bernama Suderajat di...

KAMIS WAJIB BATIK KORPRI, Aturan Baru Seragam ASN Resmi Berlaku di 2026
News

KAMIS WAJIB BATIK KORPRI! Aturan Baru Seragam ASN Resmi Berlaku di 2026

Finnews.id – Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi mengeluarkan aturan terbaru terkait penggunaan...

Menhub Dudy menyusuri jalur darat dari Surabaya hingga Banyuwangi.
News

Kemenhub Tingkatkan Kesiapsiagaan Transportasi Antisipasi Cuaca Ekstrem

finnews.id – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkuat kesiapan layanan transportasi di berbagai simpul...