finnews.id – Petugas mengaku kesulitan untuk mengevakuasi korban reruntuhan coran penyangga tower provider di atas musala Jalan Mista Raya, Kavling Bumi Indah Sejahtera, RT/RW 08/05, Desa Karang Satria, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Tim penyelamat berjuang keras untuk menjangkau korban yang terjebak di bawah reruntuhan beton penyangga di atas musala.
“Kita agak kesulitan karena struktur bangunannya itu sudah miring, tower-nya. Jadi salah penanganan sedikit, bangunan akan runtuh, menara tower-nya,” kata Komandan Regu (Danru) Rescue Damkarmat, Kabupaten Bekasi, Adhi Nugroho di lokasi, Senin 27 Januari 2025.
Adhi menyatakan, petugas tengah berupaya mencari cara yang tepat untuk mengevakuasi korban. Dia mengatakan, penanganan yang tidak tepat dapat mengakibatkan menara setinggi 25 meter itu ambruk menimpa perumahan warga.
“Jadi kalau evakuasi korban salah langkah, menaranya akan rubuh mengarah ke pemukiman,” kata Adhi.
Maka itu, dia meminta timnya untuk mengutamakan keselamatan diri saat membantu evakuasi korban. “Ya kita tetap berhati-hati, tetap memperhatikan (keselamatan). Kita pertama perhatikan keselamatan diri sendiri dulu,” imbuhnya.
(Dim)