Home News Korban Jiwa Bencana di Sumatera Tembus Seribu Orang, Jumlah Pengungsi Mulai Berkurang
News

Korban Jiwa Bencana di Sumatera Tembus Seribu Orang, Jumlah Pengungsi Mulai Berkurang

Bagikan
Korban Bencana Sumatera
BNPB mengumumkan total korban jiwa akibat banjir dan longsor di Aceh, Sumut, dan Sumbar mencapai 1.006 jiwa (data 13/12/2025). Jumlah pengungsi turun drastis menjadi 654 ribu orang.Foto:Foto:IG/Basarnas
Bagikan

Secara khusus di Provinsi Aceh, jumlah pengungsi terus berkurang dari 817 ribu orang pada Jumat (12/12) menjadi 586 ribu orang pada Sabtu (13/12). Berkurangnya jumlah pengungsi ini disebabkan oleh sebagian besar warga yang sudah kembali ke rumah masing-masing setelah kondisi dianggap aman.

Logistik Dioptimalkan, Jembatan Dipacu Pemulihannya

Menyangkut dengan distribusi logistik, Abdul Muhari mengatakan bahwa BNPB bersama pihak terkait lainnya terus mengoptimalkan penyaluran bantuan selama fase kedua tanggap darurat.

“Distribusi logistik pada hari ini dilakukan dengan 16 pengiriman via udara dengan total berat 11,3 ton, dua pengiriman melalui darat seberat tiga ton, serta menggunakan kapal dengan lima pengiriman sebanyak 47,4 ton,” paparnya.

Selain penyaluran logistik, pemulihan jembatan putus akibat banjir terus dipacu dan diharapkan selesai secepatnya. Pemulihan jembatan, terutama di lintas timur Aceh, dianggap krusial. Muhari menambahkan bahwa jika semua jembatan telah selesai diperbaiki, penyaluran bantuan ke wilayah bencana bisa lebih optimal dan cepat.

Bagikan
Written by
Lina Setiawati

Bergabung dengan FIN CORP di 2024, Lina Setiawati membawa pengalaman jurnalistik lebih dari dua dekade sejak tahun 2000. Spesialisasinya mencakup analisis berita olahraga, dinamika politik, hukum, kriminal, serta peristiwa nasional terkini.

Artikel Terkait
News

Terjadi Lagi, Pesawat Jatuh Tewaskan Seluruh Penumpang dan Anggota DPR

Pihak berwenang menyatakan bahwa penyelidikan resmi akan dilakukan untuk menentukan penyebab pasti...

News

Dindikbud Kota Serang Turun ke Kelurahan Tekan Angka Anak Putus Sekolah

Melalui pendekatan langsung ke masyarakat, Dindikbud berharap penanganan persoalan anak putus sekolah...

News

Jalur Pendakian Gunung Lawu Ditutup Selama Februari 2026

Fokus Rehabilitasi Jalur Pendakian Rehabilitasi jalur pendakian Gunung Lawu tidak hanya sebatas...

Hukum & KriminalNews

Pencopotan Djoko Priyono di Pertamina: Sidang Kasus Tata Kelola Migas Disorot

Konteks Restrukturisasi Pertamina Perubahan posisi direksi di anak perusahaan Pertamina seperti KPI...