Untuk mengatasi terputusnya jaringan komunikasi, Polri mendatangkan dan memasang jaringan komunikasi darurat Starlink di lokasi bencana. Dukungan personel gabungan terdiri dari 545 personel Satwil, 121 personel Ditsamapta, 345 personel Satbrimob, 8 personel Bid TIK, dan 11 personel Biddokkes.
Selain itu, karena kondisi cuaca masih didominasi hujan intensitas tinggi yang meningkatkan potensi longsor susulan, helikopter dari Mabes Polri akan segera didatangkan. Helikopter tersebut akan digunakan untuk evakuasi udara dan distribusi logistik ke daerah yang terisolasi.
Polri menekankan bahwa penanganan bencana harus dilakukan secara cepat, terukur, dan berkelanjutan. Institusi ini mengajak pemerintah daerah, relawan, dan seluruh elemen masyarakat untuk berkolaborasi penuh membantu korban bencana di Sumut, demi mempercepat pemulihan masyarakat.