Jodoh Adalah Cerminan Diri
Dalam Islam, jodoh sering kali dipandang sebagai cerminan pribadi. Allah SWT berfirman dalam Surat An-Nur ayat 26:
ٱلطَّيِّبَٰتُ لِلطَّيِّبِينَ وَٱلطَّيِّبُونَ لِلطَّيِّبَٰتِ
Ath-thayyibātu lil-thayyibīna wa al-thayyibūna lil-thayyibāt
Artinya: “Wanita yang baik untuk laki-laki yang baik, dan laki-laki yang baik untuk wanita yang baik.”
Ayat ini menjadi pengingat bahwa kualitas diri sering kali berhubungan dengan kualitas pasangan yang Allah hadirkan.