Catatan Dahlan Iskan

Jembatan Merah  

Bagikan
Bagikan

Hotel tempat saya menginap di bibir keindahan teluk itu: Swiss-Bell Hotel. Dulu tidak ada hotel ini. Kamar saya seperti mepet airnya. Dari kamar saya sudah langsung terlihat air nan jernih. Di kejauhan terlihat dua pulau kecil –salah satunya ditancapi salib besar.

Di sudut lain jendela terlihat bukit tinggi. Di puncaknya terbaca tulisan ini: I Love Jayapura City. ”Love”-nya pakai gambar hati.

Di malam hari tulisan itu terlihat lebih indah: berupa lampu putih bercahaya. Gambar hatinya warna merah. Cahayanya memantul ke permukaan laut berkelindan dengan pantulan cahaya-cahaya lampu lainnya.

Untuk makan malam kami dipilihkan lokasi baru yang belum pernah saya bayangkan: di Pantai Jembatan Merah. Ini kawasan baru. Dulunya bernama kampung Holtekam.

Jembatan Merah itu dibangun menjelang Pekan Olahraga Nasional di Jayapura tahun 2021 lalu. Dengan adanya jembatan itu pantai Holtekam menjadi icon baru di Jayapura. Dari kampung nelayan menjadi pusat kuliner water front.

Keindahan teluk ini bertambah lagi lantaran ada anak teluknya –di belakang jembatan itu. Di bagian terdalam teluk Jayapura itulah terbentuk anak teluk yang lebih kecil. Teluk dan anak teluk itu dibatasi oleh daratan tipis seperti tangan panjang yang ingin menggapai daratan di seberangnya. Tangan itu seperti kurang panjang. Tidak sampai menggapai daratan di seberang. Kurang sekitar 100 meter.

Kini sudah ada jembatan yang menghubungkan ujung tangan itu dengan daratan di seberangnya. Jembatan itu pun menjadi faktor tambahan keindahan. Seperti melengkung di atas laut. Ia menjadi penghias antara teluk dan anak teluk.

Kami makan di pantai baru di dekat Jembatan Merah itu. Saya memuji arsitektur pantai resto ini. Restonya besar sekali. Terdiri dari banyak sektor. Ada sektor sisi kolam renang untuk anak-anak. Ada sektor mirip bunga-bunga teratasi –tiap satu bunga satu meja di atas air. Ada sektor gasebo-gasebo. Ada sektor lesehan di dekat air pantai. Ada ruangan-ruangan formal ber-AC. Masih beberapa lagi. Pohon-pohon ketapang lama pun dipertahankan.

Bagikan
Artikel Terkait
Catatan Dahlan Iskan

Kangkung Babi

Siapa yang berhak mendapat kupon? Siapa saja. Mobilnya pun jenis apa saja....

Catatan Dahlan Iskan

Batalyon Ternak

Tahun depan mulai dibangun kantor gubernur yang baru. Lengkap dengan kantor DPRD...

Airmata Ira
Catatan Dahlan Iskan

Airmata Ira

Kesalahan pertama yang di-framing-kan kepada Ira adalah: Ira beli kapal bekas. Dia...

Catatan Dahlan Iskan

Celana Koteka

Ada versi yang mengatakan mereka benar-benar serumah dengan Obahorok. “Tapi Wyn Sargent...