Home News Mahfud MD BOCORKAN WARNING KERAS PRABOWO ke Kapolri & Panglima TNI: Gak Ada Gunanya Bintang 4 Kalau…
News

Mahfud MD BOCORKAN WARNING KERAS PRABOWO ke Kapolri & Panglima TNI: Gak Ada Gunanya Bintang 4 Kalau…

Bagikan
Mahfud MD BOCORKAN WARNING KERAS PRABOWO ke Kapolri & Panglima TNI, Gak Ada Gunanya Bintang 4 Kalau…
Mahfud MD BOCORKAN WARNING KERAS PRABOWO ke Kapolri & Panglima TNI, Gak Ada Gunanya Bintang 4 Kalau…
Bagikan

Komisi telah menerima lebih dari 50 permohonan audiensi. Namun Mahfud menegaskan laporan kasus personal bukan kewenangan mereka.

Ia juga menjelaskan insiden miskomunikasi saat audiensi kelompok pendukung Roy Suryo, dimana pihak yang berstatus tersangka seharusnya tidak dihadirkan.

Menanggapi komposisi komisi yang didominasi jenderal aktif dan purnawirawan, Mahfud memahami keraguan publik.

Namun, ia menegaskan pembentukan komisi adalah kewenangan Presiden. Mahfud yakin tim ini dapat menghasilkan rekomendasi yang berarti.

Komisi ditargetkan menyelesaikan tugasnya pada 7 Desember 2025 dengan fokus pada rekomendasi struktural, prosedural, dan etis untuk perbaikan Polri.

“Tugas kami mengabstraksikan masalah untuk mencari akar persoalan, bukan menyelesaikan

Putusan MK dan Jabatan Sipil 

Dalam kesempatan yang sama, Mahfud MD menyoroti polemik terkait putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai jabatan perwira Polri dan TNI di instansi sipil.

Mahfud menekankan Putusan MK bersifat final dan langsung berlaku seketika.

“Putusan MK itu mengikat seketika. Yang sudah berjalan sah secara administratif, tetapi tidak boleh diteruskan setelah putusan diketok,” tegas Mahfud.

Ia menilai adanya pernyataan dari Menteri Hukum yang kurang jelas berpotensi menimbulkan tafsir pembangkangan terhadap konstitusi.

Mahfud juga menyinggung adanya “penyelundupan norma” dalam penjelasan undang-undang yang sebelumnya memungkinkan perwira Polri menempati jabatan sipil tanpa mengundurkan diri.

Meskipun Komisi Reformasi Polri memuat lima jenderal (aktif dan purnawirawan), Mahfud yakin tim tersebut akan menghasilkan rekomendasi yang berarti. Karena semua anggota sependapat mengenai masalah utama di tubuh Polri.

Bagikan
Artikel Terkait
News

2 Tahun Ditinggal Suami, Ibu Muda Akhiri Hidup Bersama Balita

Berdasarkan informasi awal, AA diduga mengalami tekanan psikologis berat akibat masalah ekonomi...

News

Dukung Pemulihan Pascabencana, Prabowo Setuju TKD Aceh 2026 Tidak Dipotong

finnews.id – Sebagai upaya mendukung pemulihan pascabencana di provinsi Aceh, Presiden Prabowo...

Barata, maskot baru PDI Perjuangan.
News

Ini Dia ‘Barata’, Maskot Baru PDI Perjuangan yang Melambangkan Kekuatan Rakyat

finnews.id – Maskot baru PDI Perjuangan bernama Barata, diluncurkan di arena Rakernas...

TNI AD bangun 17 jembatan bailey di Sumatra.
News

TNI AD Rampungkan Pembangunan 17 Jembatan Bailey di Wilayah Sumatra Terdampak Bencana

finnews.id – TNI Angkatan Darat telah merampungkan pembangunan 17 jembatan bailey di...