Home Megapolitan Evakuasi 2 Gerbong KA Purwojaya Rampung, Penyebab Anjlok Diselidiki KNKT
Megapolitan

Evakuasi 2 Gerbong KA Purwojaya Rampung, Penyebab Anjlok Diselidiki KNKT

Bagikan
KA Purwojaya anjlok
Evakuasi KA Purwojaya yang anjlok di Stasiun Kedunggedeh rampung. KNKT menyelidiki penyebab insiden. Seluruh penumpang terdampak memperoleh pengembalian biaya 100%.Foto:Antara
Bagikan

Finnew.id – Evakuasi dua gerbong Kereta Api (KA) Purwojaya yang anjlok di Emplasemen Stasiun Kedunggedeh, km 56+1/2, Kabupaten Bekasi, telah rampung pada Minggu 26 Oktober 2025 dini hari. Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, menyatakan proses evakuasi selesai pukul 04.26 WIB, meski jalur rel Jakarta menuju timur saat ini hanya bisa dilalui KA dengan kecepatan terbatas 10 km per jam di KM 55+900 hingga 56+500.

Sebelumnya, KA Purwojaya relasi Gambir–Kroya anjlok pada Sabtu (25/10/2025), mengganggu perjalanan ratusan penumpang dan memaksa pembatalan 16 perjalanan kereta pada Sabtu dan Minggu. Dari tujuh KA yang dibatalkan pada Sabtu termasuk KA 58F Purwojaya lintas Kedunggedeh–Cilacap dan KA 22 Argo Muria lintas Gambir–Semarang Tawang. Sementara sembilan KA dibatalkan pada Minggu, di antaranya KA 26 Argo Merbabu lintas Gambir–Semarang Tawang dan KA 132 Argo Parahyangan lintas Gambir–Bandung.

KAI memastikan seluruh penumpang terdampak memperoleh pengembalian bea 100 persen, di luar biaya pemesanan.

Sementara itu, penyebab anjloknya KA Purwojaya masih diselidiki. Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) tengah melakukan investigasi mendalam terkait insiden ini.

Anne Purba, Vice President Public Relations PT KAI, menyebut Dirjen Perkeretaapian dan Direksi KAI telah meninjau lokasi kejadian untuk memastikan proses investigasi berjalan transparan dan tuntas.

Tujuh KA yang dibatalkan Sabtu 25 Oktober 2025

1. KA 58F Purwojaya lintas Kedunggedeh – Cilacap

2. KA 57F Purwojaya lintas Kroya – Gambir

3. KA 337 Commuterline Jatiluhur lintas Cikampek – Cikarang

4. KA 334 Commuterline Walahar lintas Cikarang – Cikampek

5. KA 22 Argo Muria lintas Gambir – Semarang Tawang

6. KA 19 Argo Sindoro lintas Semarang Tawang – Gambir

7. KA 48 Taksaka lintas Gambir – Yogyakarta

Semblan KA yang dibatalkan Minggu, 26 Oktober 2025:

1. KA 26 Argo Merbabu lintas Gambir – Semarang Tawang

2. KA 50F Purwojaya lintas Gambir – Cilacap

3. KA 114 Sawunggalih lintas Pasar Senen – Kutoarjo

4. KA 118 Gunung Jati lintas Gambir – Semarang Tawang

Bagikan
Written by
Lina Setiawati

Bergabung dengan FIN CORP di 2024, Lina Setiawati membawa pengalaman jurnalistik lebih dari dua dekade sejak tahun 2000. Spesialisasinya mencakup analisis berita olahraga, dinamika politik, hukum, kriminal, serta peristiwa nasional terkini.

Artikel Terkait
Ilustrasi jenazah korban pembunuhan
Megapolitan

Warga Kebon Jeruk Geger, Mayat Wanita Ditemukan Mengapung di Kali Pesanggrahan

finnews.id – Sesosok jenazah perempuan ditemukan terapung di aliran Kali Pesanggrahan, tepatnya...

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung
Megapolitan

Pembangunan JPO Penghubung JIS–Ancol Dimulai, Pramono Targetkan Rampung April 2026

finnews.id – Proyek pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang menghubungkan Jakarta International...

EntertainmentMegapolitan

Masih di Jakarta: Sekali Datang Pasti Balik Lagi! Pesona Sunset di sini Curi Perhatian

finnews.id – Pantai Indah Kapuk (PIK) kembali menghadirkan daya tarik wisata baru...

DPRD DKI berharap kenaikan tarif Transjakarta tak lebih dari Rp2.000.
Megapolitan

Ada Banjir dan Pekerjaan Jalan, Sejumlah Rute Transjakarta dan Mikrotrans Dialihkan

finnews.id – PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian operasional dengan mengalihkan sejumlah...