Home Entertainment Jisoo BLACKPINK Siap Rilis Single Duet Terbaru
Entertainment

Jisoo BLACKPINK Siap Rilis Single Duet Terbaru

Single jisoo blackpink

Bagikan
Bagikan

finnews.id – Kabar gembira datang dari Jisoo BLACKPINK, karena siap merilis single musik terbarunya. Pada Senin 6 Oktober 2025, Jisoo mengumumkan single duet dalam unggahan teaser di media sosial resminya.
Dalam poster tersebut, Jisoo tampil elegan dengan gaun hitam, hadir latar siluet seorang pria misterius. Tulisan ‘Duet sudah dekat’ langsung membuat penggemar heboh dan penasaran siapa sosok rekan duetnya.
Rumor pun menyebar di kalangan penggemar dan media Internasional. The Korea Herald melaporkan bahwa sumber industri menyebut Jisoo akan berduet dengan penyanyi asal Inggris, Zayn Malik.

Zayn memang sebelumnya diketahui pernah menghadiri konser BLACKPINK di New York pada Juli lalu. Ia juga sempat mengucapkan terima kasih atas undangan konser tersebut melalui akun Instagramnya pribadinya.
Meski demikian, hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari pihak Jisoo maupun Zayn. Sehingga kabar duet dengan Zayn ini masih bersifat rumor.
Sebelumnya, Jisoo sukses dengan mini album solonya bertajuk ‘Amortage’ yang rilis pada Februari 2025. Album tersebut merupakan proyek pertama Jisoo di bawah label pribadinya, Blissoo, bekerja sama dengan Warner Records.

Bagikan
Artikel Terkait
Entertainment

Manohara Putus dari Kristian Hansen, Ada Perempuan Lain

finnews.id – Pasca terlepas dari pelukan Pangeran Malaysia, sosok Manohara Odelia Pinot...

Entertainment

Memahami tentang Sinkhole dan apa Penyebabnya?

finnews.id – Fenomena alam menjadi salah satu hal yang tak dapat diduga...

Entertainment

Pemerintah Diminta Lindungi Komedian dari Upaya Kriminalisasi

finnews.id – Pemerintah diminta menjamin ruang aman dan melindungi pekerja seni atau...

Lisa BLACKPINK Jadi Presenter di Golden Globe Awards 2026
Entertainment

Lisa BLACKPINK Jadi Presenter di Golden Globe Awards 2026

Finnews.id – Nama Lalisa Manobal, atau yang lebih dikenal sebagai Lisa BLACKPINK,...