Home Entertainment Duo Maia Batal Tampil di Synchronize Fest 2025, Pinkan Mambo Jadi Pengganti
Entertainment

Duo Maia Batal Tampil di Synchronize Fest 2025, Pinkan Mambo Jadi Pengganti

Bagikan
Duo Maia Batal Tampil di Synchronize Fest 2025 (Dokumen Istimewa
Bagikan

finnews.id – Ada perubahan lineup yang cukup bikin kaget di panggung Synchronize Festival 2025, Duo Maia dipastikan batal tampil menyapa para penggemar.

Pengumuman batal konser di Syncronize ini langsung disampaikan oleh musisi Maia Estianty, lewat akun media sosial (Medsos) pribadinya.

Maia mengungkapkan, bahwa dirinya harus absen karena adanya agenda lain di tanggal yang sama.

Meski tak merinci kegiatan tersebut, ia menyampaikan permintaan maaf kepada para penggemar yang sudah menunggu momen nostalgia Duo Maia.

Tapi pembatalan ini bukan akhir dari segalanya, sebagai gantinya, Pinkan Mambo akan naik panggung sebagai pengisi slot tersebut.

Dalam unggahannya, Maia bahkan ikut mempromosikan dan memberikan dukungan penuh kepada Pinkan untuk konser di panggung Syncronize.

Pinkan Mambo : Comeback yang Bikin Nostalgia

Buat yang belum tahu atau lupa, Pinkan Mambo sosok ikonik di balik lagu-lagu hits Ratu di awal 2000an, sebelum akhirnya digantikan oleh Mulan Jameela.

Lagu seperti “Salahkah Aku Terlalu Mencintaimu” dan “Tega”, masih jadi anthem bagi banyak anak muda era itu.

Setelah keluar dari Ratu, Pinkan tak lantas menghilang. Ia meniti karier solo dan merilis debut album 2004, dengan lagu “Cinta Takkan Usai” yang mendapat sambutan hangat.

Fans Kecewa Tapi Antusias

Meski banyak yang kecewa karena Duo Maia batal tampil, tak sedikit juga yang justru excited dengan kemunculan Pinkan.

Banyak yang menyebut, ini sebagai “kesempatan langka” untuk melihat Pinkan tampil di panggung besar seperti Synchronize.

Apakah ini sinyal kembalinya era Ratu versi original? Entah. Tapi yang jelas, penampilan Pinkan di Synchronize Fest 2025 jadi salah satu momen yang patut ditunggu.

Bagikan
Artikel Terkait
Entertainment

Warga Malaysia Kibarkan Bendera Merah-Putih, Ada apa?

finnews.id – Indonesia dan Malaysia kini dikenal sebagai dua negara bertetangga. Namun...

Entertainment

The Bakuucakar, Band Pengiring Glenn Fredly yang Kini Berdiri Sendiri

finnews.id – The Bakuucakar merupakan band pengiring dari mendiang Glenn Fredly. Namun,...

Entertainment

Hari Bahagia untuk Boiyen, Intip Profil Suaminya yang Tak Disangka

finnews.id – Kabar bahagia datang dari dunia hiburan. Penyanyi sekaligus pelawak Boiyen...

Entertainment

Profil Marsha Aruan, Artis juga Bisnis Woman yang jadi Sorotan

finnews.id – Simak profil Marsha Aruan, artis sekaligus mantan kekasih El Rumi...