finnews.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar uji emisi gratis bagi kendaraan roda dua maupun empat di Tangcity Mall, Kamis 17 April 2025. Uji emisi ini untuk mewujudkan kualitas udara yang bersih dan sehat di Kota Tangerang.
Hal itu disampaikan Wali Kota Tangerang, Sachrudin. Menurut dia, menciptakan kualitas udara bersih dan sehat tidak hanya merupakan tanggung jawab pemerintah daerah, melainkan bersama seluruh elemen lapisan masyarakat, dan keterlibatan pihak swasta.
“Termasuk media untuk menyampaikan informasi kepada seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga udara, memelihara agar udara tetap bersih dengan penanaman pohon,” katanya kepada wartawan di Tangerang, Kamis 17 April 2025.
Selain itu, dia juga mengimbau, agar masyarakat tidak membakar sampah sembarangan. Karena, sambungnya, hal itu dapat membuat kualitas udara buruk.
“Kemudian tidak membakar sampah sembarangan, dan lain sebagainya. Termasuk saat ini juga dilakukan uji emisi kepada mobil, kendaraan, bermotor,” kata Sachrudin.
Sachrudin menegaskan, uji emisi ini sangat penting dilakukan. Menurutnya, tingkat kebersihan udara menjadi salah satu faktor utama yang menetukan angka kesehatan masyarakat dengan mengurangi penggunaan polusi.
“Jadi, termasuk uji emisi ini juga yang ini penting kita lakukan untuk mengetahui apa pembakaran yang dihasilkan dari kendaraan bermotor ini, mengeluarkan polusi udara atau tidak,” katanya.
Oleh karena itu, ia pun meminta agar seluruh warga semakin meningkatkan kesadarannya guna mendukung program pemerintah daerah. Jika tidak, sanksi tegan akan dilayangkan.
“Tentu ada aturannya, ke depan akan kami sampaikan kepada semua masyarakat perihal sanksi-sanksi yang akan dikenakan jika masyarakat tidak ikut serta menjaga kebersihan dan kualitas udara,” tuturnya.
(Candra Pratama)