Home News Diaspora RI di Timur Tengah Optimistis dengan Kepemimpinan Presiden Prabowo
News

Diaspora RI di Timur Tengah Optimistis dengan Kepemimpinan Presiden Prabowo

Bagikan
Para diaspora termasuk pelajar Indonesia di negara-negara di Timur Tengah seperti Turki, Qatar, dan Mesir optimistis atas kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Foto: Istimewa
Bagikan

finnews.id – Para diaspora termasuk pelajar Indonesia di negara-negara di Timur Tengah seperti Turki, Qatar, dan Mesir optimistis atas kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Hal ini mereka ungkapkan saat lawatan Prabowo ke negara-negara tersebut awal bulan April 2025.

“Tentunya kami sangat bangga dan senang Presiden berkunjung melihat kami di Turki. Tentunya hal ini berimbas hal-hal baik untuk Turki dan Indonesia,” kata Maulidya Nur Islami, salah satu diaspora di Turki.

Hal yang sama disampaikan Muhammad Munirudin dan Muhammad Syarif diaspora lain di Turki. Dia mengatakan, kedatangan Prabowo langsung memberikan perhatian dan berharap memberikan efek terbaik buat mereka dengan bertemunya kedua pemimpin.

“Dia (Prabowo) antusias, menanyakan kabar, kami bersekolah di mana, bahkan diberikan kesempatan berdiskusi lama. Dan dengan bertemunya dua presiden Indonesia-Turki, semoga memberikan dampak lebih baik ke depannya,” kata keduanya.

Sementara itu, perwakilan diaspora di Qatar, Rifki Nur Muzaki mengaku antusias atas kunjungan Prabowo ke Qatar.

“Kunjungan Prabowo ke Qatar dan negara-negara tentunya ini sangat berharga buat kami. Semoga memberikan motivasi untuk kami untuk terus berprestasi mengharumkan nama Indonesia,” kata Rifki.

Berikutnya para diaspora dari Mesir pun yakin dan menaruh harapan besar atas kunjungan Prabowo ke Mesir. Mereka berharap dengan hadirnya Prabowo melihat langsung keadaan mereka memberikan efek baik untuk pendidikan mereka.

“Kami bersyukur langsung dilihat, dijenguk dan berharap ke depannya pendidikan yang kami tempuh diperhatikan dengan lebih baik,” ujar Biliyani Nur diaspora dari Mesir.

Terakhir para diaspora ini mendoakan Prabowo ke depan dapat menjalankan kepemimpinan lebih baik, lancar dan diberikan kesehatan.

“Semoga bapaknya (Prabowo) panjang umur, sehat dan lebih utama dan penting membawa Indonesia lebih baik,” ujar tiga diaspora dari Turki, Sazkia, Desta dan Santini.

Untuk diketahui sejak Rabu 9 April 2025, Prabowo sudah melakukan beberapa kunjungan ke negara-negara Timur Tengah seperti Turki, Qatar, Uni Emirat Arab, hingga Turki.

Bagikan
Artikel Terkait
News

Alasan Prabowo Sambutan Tertutup di Acara Danantara-BUMN karena Negur Direksi

finnews.id – Presiden Prabowo Subianto memilih untuk menyampaikan sambutannya secara tertutup dalam...

Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Beri Sambutan di Velodrome Jakarta Timur
News

Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Beri Sambutan di Velodrome Jakarta Timur

finnews.id – Brando Susanto, anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta dari Fraksi...

News

Kerukunan Bubuhan Banjar Dukung Penuh IKN, Tegaskan Harapan Besar Warga Kalimantan

finnews.id – Dukungan terhadap pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) semakin menguat. Kali...

Tim Advokat Public Defender dari Peradi Bersatu resmi melaporkan Roy Suryo dan sejumlah pihak lainnya ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Sabtu, 26 April 2025. 
News

Roy Suryo Dilaporkan ke Polres Jaksel Soal Ijazah Palsu Jokowi

finnews.id – Tim Advokat Public Defender dari Peradi Bersatu resmi melaporkan Roy...