Home Megapolitan Usai Lebaran Tangerang Dibanjiri Perantau, Warga Baru Diminta Cepat Lapor Pak RT!
Megapolitan

Usai Lebaran Tangerang Dibanjiri Perantau, Warga Baru Diminta Cepat Lapor Pak RT!

Bagikan
Suasana Pelayanan Adminduk di Kantor Disdukcapil Kota Tangerang. (Dok)
Bagikan

finnews.id – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) mengimbau para pendatang yang baru merantau ke Kota Tangerang untuk segera melaporkan diri ke RT/RW guna pendataan.

Kepala Disdukcapil Kota Tangerang Rizal Ridolloh mengingatkan, para pendatang yang baru tiba di Tangerang pasca Lebaran agar melaporkan melalui RT/RW di domisili masing-masing.

“Yang tidak ingin menetap atau tidak ingin pindah KTP bisa melakukan pendaftaran nonpermanen secara daring melalui penduduknonpermanen.kemendagri.go.id atau datang langsung ke Kantor Disdukcapil,” kata dia, Selasa 8 Maret 2025.

Sementara itu, bagi pendatang yang ingin menetap di Kota Tangerang untuk melengkapi Surat Pindah SKPWNI dari Disdukcapil kota asal dengan melampirkan KTP asli daerah asal, Akta Kelahiran, ijazah terakhir, formulir F1.02.

“Dan formulir F1.06 jika ada perubahan data dan formulir kepemilikan rumah atau numpang/kontrakan,” ujarnya.

Kata Rizal, pihaknya juga berkoordinasi dengan camat dan lurah untuk memastikan pendatang melakukan pelaporan diri di wilayah masing-masing.

Rizal mengimbau, para pendatang dapat melakukan pelaporan segera agar pencatatan dapat segera dilakukan.

“Diharapkan, para pendatang juga mampu turut berkontribusi dalam membangun Kota Tangerang yang lebih baik,” tandasnya.

Bagikan
Artikel Terkait
Megapolitan

Sekar Arum Ngaku Amal ke Kotak Masjid Istiqlal, Polisi: Kita Harus Telusuri

finnews.id – Kasus uang palsu atau upal yang melibatkan mantan artis sinetron...

Megapolitan

Edarkan Upal, Sekar Arum Akui Sempat Amal ke Masjid Istiqlal Rp10 Juta

finnews.id – Sekar Arum (41), perempuan kelahiran 2 November 1984 ini sempat...

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Muhammad Firdaus (kiri) saat memberikan keterangan kepada media di Jakarta, Rabu (16/4/2025).
Megapolitan

Pelaku dan Korban Pelecehan Seks di Stasiun Tanah Abang Sepakat Damai

finnews.id – Korban dan pelaku pelecehan seksual di Stasiun Tanah Abang, Jakarta...

Kepala Samsat Balaraja Ali Hanafiah. (Poto: Rikhi Ferdian)
Megapolitan

Kepala Samsat Balaraja Bantah Adanya Pungli dalam Program Pemutihan PKB

finnews.id – Kepala Samsat Balaraja, Kabupaten Tangerang, Ali Hanafiah, membantah adanya pungutan...