Home Lifestyle Sendang Lawu, Rekomendasi Wisata Sejuk di Karanganyar untuk Liburan
Lifestyle

Sendang Lawu, Rekomendasi Wisata Sejuk di Karanganyar untuk Liburan

Bagikan
Foto wisata sendang Lawu
Foto wisata sendang Lawu (Tuahta Aldo / finnews.id)
Bagikan

finnews.id – Liburan selalu menjadi momen yang dinantikan, untuk bisa berkumpul dengan keluarga dan melakukan aktivitas healing.

Salah satu destinasi yang tengah populer dan menawarkan suasana tenang serta pemandangan alam yang menyejukkan adalah Sendang Lawu di Kabupaten Karanganyar. 

Terletak di Telogo, Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, destinasi ini menjadi pilihan favorit banyak wisatawan yang mencari tempat untuk melepas penat.

Menawarkan keindahan kaki Gunung Lawu, Sendang Lawu terkenal dengan harga tiket yang terjangkau, namun tetap menyajikan suasana yang sejuk dan asri.

Wisatawan dapat menikmati pemandangan alam yang indah, sambil menikmati udara pegunungan yang sejuk dan tentunya cukup dingin.

Destinasi ini memiliki berbagai fasilitas yang 

dapat dinikmati oleh pengunjung, mulai dari spot selfie yang instagramable, sendang alami yang menyejukkan, hingga kolam yang dapat menyegarkan tubuh. 

Salah satu daya tarik utama dari Sendang Lawu adalah keberadaan sendang alami dengan air yang sangat segar, serta ikan-ikan koi berwarna-warni.

Selain menikmati keindahan alam, wisatawan juga bisa mencicipi beragam makanan dan minuman yang dijual di sekitar kawasan wisata.

Suasana yang syahdu dan damai terasa semakin kental ketika kabut tipis menyelimuti kawasan ini, membuat pengunjung merasa seperti berada di dunia yang berbeda.

Sendang Lawu memang sangat tepat menjadi pilihan untuk liburan yang menyegarkan jiwa dan raga. 

Dengan suasana alami dan fasilitas lengkap, tempat ini bukan hanya cocok untuk kegiatan wisata keluarga, tetapi juga untuk mereka yang membutuhkan tempat untuk healing. 

Bagikan
Artikel Terkait
Resep Kentang Balado
Lifestyle

Resep Kentang Balado Pedas Manis untuk Dicoba Akhir Pekan Ini

finnews.id – Kentang balado memang jadi salah satu favorit banyak orang, terutama...

Kentang Balado
Lifestyle

Resep Kentang Balado yang Cocok Dinikmati Kapan Saja

finnews.id – Kentang balado adalah salah satu masakan rumahan khas Indonesia yang...

Manfaat Jamu Temulawak
Lifestyle

7 Manfaat Jamu Temulawak untuk Kecantikan Kulit yang Alami

finnews.id – Dalam dunia kecantikan, bahan-bahan herbal tradisional Indonesia semakin dilirik karena...

Sayur Asem
Lifestyle

Sayur Asem Memang Nikmat tapi Mereka dengan Kondisi Medis Ini Lebih Baik Menghindarinya

finnews.id – Apakah kamu termasuk penggemar sayur asem tapi memiliki kondisi medis...