Home News H-5 Lebaran Arus Mudik di Tol Cipali Makin Padat
News

H-5 Lebaran Arus Mudik di Tol Cipali Makin Padat

Bagikan
Arus mudik Lebaran 2025 di Tol Cipali. ANTARA/Fauzan
Arus mudik Lebaran 2025 di Tol Cipali. ANTARA/Fauzan
Bagikan

finnews.id – Arus lalu lintas di ruas Tol Cipali dari arah Jakarta menuju Cirebon makin padat Rabu malam atau 5 hari menjelang Lebaran 2025.

“Per pukul 18.00 WIB terdapat 46.500 kendaraan yang melintasi Cikopo (dari Jakarta menuju Cirebon),” kata Sustainability Management & Corporate Communications Dept. Head Astra Tol Cipali Ardam Rafif Trisilo di Subang, Jabar, Rabu 26 Maret 2025.

Jumlah kendaraan yang melintas pada hari ini, sesuai dengan catatan per pukul 18.00 WIB, meningkat 77 persen dari volume lalu lintas pada jam yang sama pada hari sebelumnya.

Sebaliknya, terdapat 18.600 kendaraan melalui Cikopo (dari Cirebon menuju Jakarta), meningkat 12 persen dari volume lalu lintas pada jam yang sama pada hari sebelumnya.

Ardam Rafif mengimbau pengguna jalan yang lelah dalam berkendara dapat beristirahat di rest area maupun gerbang tol terdekat.

Sementara itu, kepadatan arus lalu lintas juga terjadi di sepanjang ruas tol Jakarta-Cikampek.

Vice President Corporate Secretary & Legal PT JTT Ria Marlinda Paallo mengatakan bahwa kepadatan sudah terjadi di tol pada musim mudik Lebaran 2025.

Pada H-10 sampai H-6 pada masa libur Lebaran 2025, PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat 204.631 kendaraan menuju wilayah timur Transjawa melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama.

Ria Marlinda menyebutkan total volume kendaraan yang melewati GT Cikampek Utama ini naik 48,8 persen jika dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 137.528 kendaraan.

Bagikan
Artikel Terkait
Situasi terkini pemudik di Stasiun Gambir Jakarta
News

Stasiun Gambir Catat 990 Perjalanan Kereta Mudik, Yogyakarta Jadi Pilihan Utama

finnews.id – Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi memantau arus mudik di Stasiun...

Situasi terkini stasiun Gambir Jakarta
News

Situasi Terkini, Stasiun Gambir Dipadati Pemudik yang Akan Berangkat

finnews.id – Menjelang Lebaran , Stasiun Gambir Jakarta menjadi salah satu titik...

Situasi terkini Stasiun Pasar Senen Jakarta
News

Tiket Kereta Pasar Senen Ludes Terjual 49.696 Tiket pada H-2 Lebaran

finnews.id – Menjelang Lebaran , Stasiun Pasar Senen Jakarta tercatat sebagai salah...

Situasi terkini Stasiun Pasar Senen Jakarta
News

Situasi Terkini, Stasiun Pasar Senen Semakin Dipadati Pemudik

finnews.id – Tercatat sebanyak 49.696 tiket kereta telah teerjual dari Stasiun Pasar...