Home Megapolitan Kapolda Banten Ingatkan Anggota Tampil Humanis Saat Pengamanan Mudik Lebaran
Megapolitan

Kapolda Banten Ingatkan Anggota Tampil Humanis Saat Pengamanan Mudik Lebaran

Bagikan
Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto (Kanan) Bersama Gubernur Banten Andra Soni (Kiri). Poto: Rikhi Ferdian
Bagikan

finnews.id – Sebanyak 1.974 personel diterjunkan Polda Banten dalam pengamanan arus mudik dan libur lebaran 2025 selama 17 hari mulai 23 Maret hingga 8 April 2025.

Dalam pengamanan tersebut Polda Banten juga mendapat dukungan 125 personel dari Mabes Polri, 303 personel TNI, dan 2.800 personel dari Dishub dan Damkar setempat.

Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto meminta jajarannya untuk memberikan pelayanan yang ramah dan responsif selama pengamanan mudik lebaran 2025.

“Tampilkan sosok petugas yang humanis,” kata Suyudi. Ia mengatakan, puncak harus mudik diprediksi akan terjadi pada 28 sampai dengan 30 Maret 2025.

Sementara, puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada tanggal 5 sampai dengan 7 April 2025.

“52 persen dari total jumlah penduduk Indonesia atau sekitar 146,48 juta orang akan melakukan pergerakan selama libur Lebaran 2025,” kata dia.

Selain itu, Kapolda Banten juga menekankan imbauan dan edukasi kepada pemudik harus disampaikan dengan strategi komunikasi publik yang baik.

Sehingga, masyarakat bisa memahami informasi terkait layanan pengamanan mudik lebaran. “Tampilkan sosok petugas yang humanis memberikan edukasi dan himbauan kepada pemudik,” tandasnya.

Bagikan
Artikel Terkait
penipuan berkedok arisan
Megapolitan

7 Wanita Laporkan Penipuan Berkedok Arisan Pemilik Toko Berlian Rp1,8 Miliar

finnews.id – Sebanyak tujuh wanita melaporkan seorang pria berinisial RAW ke Sentra...

Megapolitan

Dinkes Jakarta Klaim Anak Korban Pencemaran Udara RDF Rorotan Sudah Kembali Pulih

finnews.id – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta Ani Ruspitawati mengklaim anak-anak...

Megapolitan

Kakorlantas dan Menhub Pantau Arus Mudik di Pelabuhan Merak, H-10 Volume Kendaraan Naik 14 Persen

finnews.id – Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho bersama menteri perhubungan Dudy...

Megapolitan

Jelang Lebaran, Kapolresta Tangerang Cek Pos Pelayanan Arus Mudik di Jayanti

finnews.id – Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, mengecek kesiapan Pos...