Home Megapolitan Gelar Diskusi, JMSI Kabupaten Tangerang Tekankan Pentingnya Sinergitas Media dan Pemerintah
Megapolitan

Gelar Diskusi, JMSI Kabupaten Tangerang Tekankan Pentingnya Sinergitas Media dan Pemerintah

Bagikan
Acara Diskusi JMSI Kabupaten Tangerang Bersama Pemerintah Kabupaten Tangerang. (Istimewa)
Bagikan

finnews.id – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Tangerang menggelar diskusi publik bertajuk “Pembangunan sebagai Pondasi Utama APBD di Kabupaten Tangerang” di Ardes Cafe, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Jumat, 21 Maret 2025.

Acara yang bertepatan dengan momen Ramadan 1446 Hijriah ini juga diisi dengan kegiatan santunan.

Diskusi ini dibuka oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang, Prima Saraswati yang mewakili Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid.

Ketua JMSI Kabupaten Tangerang, Sangky Wahyudin, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud syukur atas satu tahun berdirinya JMSI Kabupaten Tangerang, serta komitmen untuk terus memberikan manfaat bagi masyarakat.

Ia juga menekankan pentingnya sinergitas antara JMSI dan pemerintah daerah. “JMSI Kabupaten Tangerang siap untuk bersinergi dengan Pemda dan stakeholder untuk bersama membangun kabupaten Tangerang lebih baik dan maju lagi,” ujarnya.

Acara ini juga menghadirkan perwakilan mahasiswa dan Karang Taruna Kabupaten Tangerang, menunjukkan keterlibatan generasi muda dalam pembangunan daerah.

Yofiandi,  ketua bidang urusan Luar Negeri JMSI Pusat ketua menyampaikan pertumbuhan media online dan menekankan pentingnya jurnalisme yang berkualitas dan berkelanjutan.

Ia menganalogikan jurnalisme dengan bangunan, di mana pondasi yang kuat adalah pengetahuan dan pembelajaran yang terus-menerus. Dalam hal ini, kehadiran Media harus memberikan dampak terutama di daerah, khususnya hal ini di kabupaten Tangerang.

Saat ini fenomena Media kembali ke Media lokal. Masyarakat membutuhkan informasi lokal, hal ini perlu di sinergikan misal dengan pemerintah daerah maupun stakeholder terkait.

Dalam era terus belajar saat ini, wartawan itu memiliki mahkota yaitu buku. “Wartawan itu harus punya karya dan itu menjadi etalase.”

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Tangerang, Prima Saraswati mengapresiasi kegiatan ini dan menekankan peran penting media dalam menyampaikan informasi pembangunan kepada publik.

Ia berharap JMSI dapat terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan mencegah penyebaran berita hoaks. “Karena banyak program pemda itu yang harus tersampaikan ke publik melalui media, “katanya.

Bagikan
Artikel Terkait
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung
Megapolitan

APBD DKI Jakarta Turun Rp10 Triliun Imbasnya ke Subsidi Pangan Murah, Ini Penjelasan Gubernur

finnews.id – Setelah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta resmi mengesahkan...

Megapolitan

Duh, JakLingko Lindas Motor di Cilangkap, Pengendara Tewas!

finnews.id – Seorang pengendara sepeda motor tewas akibat terlindas JakLingko di Jalan...

APBD DKI Jakarta disahkan
Megapolitan

APBD DKI Jakarta 2026 Disahkan Rp81,3 Triliun, Turun Rp10 Triliun dari Tahun Sebelumnya

finnews.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta bersama Pemerintah Provinsi...

Tiga karyawan Transjakarta diduga jadi korban pelecehan atasan sejak berbulan lalu.
Megapolitan

Miris Banget! Tiga Karyawan Transjakarta Diduga Dilecehkan Atasan Sejak Mei 2025

finnews.id – Pelecehan seksual bisa terjadi di mana saja, termasuk di lingkungan...