finnews.id – Aktris Larasati Nugroho alami kecelakaan pada Kamis dini hari 30 Januari 2025. Penyebab kecelakaan karena sopir diduga mengantuk
“Untuk penyebabnya, setelah kami minta keterangan dari pengemudi, dia tidak konsentrasi dan sedikit ngantuk,” ujar Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Nurma Dewi.
Dia mengatakan, tidak ada pengaruh alcohol dalam kecelakaan itu, Larasati dan sopirnya juga telah dilakukan tes urine dan hasilnya negatif.
“Dari Satlantas (Satuan Lalu Lintas) langsung tes urine, kemudian didapatkan negatif tidak memakai apa pun,” ujar Nurma.
Sebelumnya, kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis dini hari sekitar pukul 02.45 WIB di Jalan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Larasati melaju dari arah utara ke selatan di Jalan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Sesampainya di Gang H Baserin, Larasati yang diduga kurang hati-hati dan kurang konsentrasi menyerempet sepeda motor yang tidak diketahuinya melaju searah di depannya.
“Untuk kecelakaan itu, pertama kalinya (Larasati) menyerempet satu motor yang dikendarai satu orang,” ujar Nurma.
Pihak Polres Metro Jaksel telah amankan kendaraan yang digunakan Larasati dan selembar STNK kendaraan serta satu SIM.
“urat-surat lengkap ada di penyidik Polres Metro Jakarta Selatan,” kata Nurma.
Nurma menambahkan, Larasati akan kembali dimintai keterangan pada Jumat ari ini. Trmasuk pemilik dari gerobak yang ditabrak oleh Larasati.
“erobak (yang ditabrak) untuk berjualan telur yang digulung,” tutur Nurma. (*)